1. Home
  2. »
  3. Wow!
29 Januari 2025 18:00

Lantai kamar mandi licin dan dekil? Ini trik agar jadi bersih kesat lagi dengan 2 bahan dapur

Kerak ini tidak hanya membuat lantai tampak dekil, tetapi juga semakin licin dan berisiko menyebabkan terpeleset. Annathiqotul Laduniyah
Instagram/@tari_ari_aja

Brilio.net - Kamar mandi adalah salah satu area di rumah yang paling sering digunakan dan rentan kotor. Jika tidak dibersihkan secara rutin, berbagai masalah bisa muncul, mulai dari bau tak sedap, pertumbuhan jamur, hingga lantai yang menjadi licin. Kelembapan tinggi di kamar mandi juga membuat kotoran dan sabun yang menempel lebih sulit dihilangkan jika dibiarkan terlalu lama.

Salah satu dampak paling terlihat dari kamar mandi yang jarang dibersihkan adalah munculnya noda kerak di lantai keramik. Sisa sabun, air, dan mineral dari air keras bisa mengendap dan membentuk lapisan kusam yang sulit dibersihkan. Jika dibiarkan terus-menerus, kerak ini tidak hanya membuat lantai tampak dekil, tetapi juga semakin licin dan berisiko menyebabkan terpeleset.

BACA JUGA :
Kamar mandi tua dimakeover jadi WC duduk, 9 potretnya ini ramah lansia bikin takjub


Selain itu, kamar mandi yang kotor menjadi tempat berkembangnya bakteri dan jamur yang bisa menimbulkan bau tak sedap serta berpotensi membahayakan kesehatan. Lantai dan dinding yang berkerak bisa menjadi tempat menempelnya kuman, yang kemudian menyebar ke seluruh area kamar mandi. Oleh karena itu, menjaga kebersihan kamar mandi secara rutin bukan hanya soal estetika, tetapi juga untuk kenyamanan dan keamanan penghuni rumah.

Untuk mengubah lantai kamar mandi jadi lebih bersih kesat, kamu bisa menggunakan trik dari pengguna Instagram @tari_ari_aja. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya mengandalkan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur. Nah, bahan dapur ini bisa mengangkat kerak dan noda licin di lantai tanpa perlu disikat, lho.

BACA JUGA :
Cara cepat hilangkan noda kuning di pintu kamar pakai tambahan 1 bahan dapur, tanpa cairan pemutih

foto: Instagram/@tari_ari_aja

Dilansir brilio.net dari Instagram @tari_ari_aja pada Rabu (29/1), bahan dapur yang dimaksud adalah baking soda dan sabun cuci piring. Nah, kedua bahan ini hanya perlu dicampur jadi satu dalam wadah. Kemudian, tuang sedikit air dan aduk-aduk sampai benar-benar merata dan larut.

foto: Instagram/@tari_ari_aja

Jika sudah, oleskan bahan pembersih tersebut ke lantai kamar mandi menggunakan kuas. Sembari dioles, gosok-gosok lantai menggunakan kuas tersebut. Siapa sangka, permukaan lantai yang semula licin jadi lebih kesat dan langsung bersih. Hal ini menandakan bahwa campuran baking soda dan sabun cuci piring memang sangat ampuh menghilangkan noda membandel, seperti kerak di lantai kamar mandi.

foto: Instagram/@tari_ari_aja

Untuk menjaga kamar mandi tetap aman dan bebas dari kerak, rutin membersihkan lantai dan dinding adalah kunci utama. Gunakan campuran air hangat, cuka, dan baking soda untuk membersihkan sisa sabun dan mineral yang bisa menyebabkan kerak. Selain itu, biasakan mengeringkan lantai setelah digunakan, terutama di area yang sering terkena air, agar tidak licin dan mengurangi risiko terbentuknya lumut.

Memilih lantai kamar mandi dengan tekstur kasar atau memasang keset antiselip juga bisa membantu mencegah terpeleset. Jangan lupa untuk memastikan ventilasi kamar mandi berfungsi dengan baik agar kelembapan tidak terlalu tinggi, karena lingkungan yang lembap mempercepat pertumbuhan jamur dan kerak. Dengan perawatan yang teratur, kamar mandi akan tetap bersih, aman, dan nyaman digunakan.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags