1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
21 Juni 2023 08:25

Lantaran hasil tak sesuai ekspektasi, mural tembok ini dirombak ulang hasilnya bikin fresh dan estetik

Banyak yang memuji perubahan ruangannya semakin lebih fresh dan nyaman dipandang oleh mata. Khansa Nabilah
foto: TikTok/@mural.adeco

Brilio.net -

Mural merupakan teknik seni menghias tembok. Biasanya mural dilakukan di tempat terbuka, seperti tembok luar bangunan maupun bidang lebar lainnya. Namun, mural saat ini juga dapat digunakan untuk dekorasi interior, lho.

Mural menjadi salah satu dekorasi dinding agar suasana rumah menjadi lebih hidup. Dengan ilustrasi-ilustrasi di dinding, rumah akan menjadi lebih berwarna dan berkarakter. Namun, tidak semua gambar mural dapat digunakan.

Jika salah penempatan maupun gambar, dinding akan terlihat lebih jelek. Seperti halnya yang dialami ibu ini. Niat hati membuat mural, tetapi hasilnya tidak sesuai ekspektasi.

BACA JUGA :
Kamar mirip gang sempit di makeover jadi estetik ala pinterest, 7 transformasinya bikin terpukau


makeover tembok mural
TikTok/@mural.adeco

Dinding tersebut dilukis sebuah pohon dan gambar tanaman-tanaman. Namun kurang memuaskan, akhirnya pemilik rumah memanggil jasa home decor khusus mural untuk memperbaikinya.

"Ibu ini mencoba mural di temboknya sendiri, tapi katanya hasilnya kurang memuaskan," tulis TikTok/@mural.adeco.

Pemilik akun TikTok @mural.adeco ini membagikan momen saat melakukan makeover dinding tersebut. Dia pun mengubah semua nuansa cat dan ilustrasi pada dinding tersebut.

BACA JUGA :
Hanya gunakan tusuk gigi, ini trik mudah bikin hiasan dinding estetik yang bikin rumah jadi artistik

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags