Brilio.net - Setelah menyelesaikan masa pendidikan, beberapa orang pastinya mengharapkan pekerjaan yang layak. Seperti bekerja di perusahaan ternama atau menjadi seorang pegawai negeri sipil (PNS). Meskipun begitu tidak semua harapan dan cita-cita akan menjadi kenyataan. Hal tersebut seolah terjadi pada wanita pemilik akun.
"Lulusan S2 UGM ekspektasi bakal kerja kantoran ternyata berujung kerja di tempat sampah," dilansir brilio.net dari akun TikTok @virginiasilvag, Kamis (8/2).
BACA JUGA :
Kisah sukses penjual basreng bermodal Rp 300 ribu, dua tahun dagang bisa beli mobil dan rumah impian
Terlihat wanita tersebut menceritakan tentang kisahnya bagaimana ia bisa bekerja di tempat pemungutan sampah. Pasalnya, pekerjaan tersebut jauh di luar dugaan sebelum ia menyelesaikan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada (UGM).
Awal mula bekerja ia merasa kesulitan untuk beradaptasi. Hal yang membuat sulit karena ia termasuk orang yang merasa jijik ketika menjumpai hal-hal yang berbau dengan sampah dan bau.
Ditambah dengan bau sampah yang menyengat setiap harinya membuatnya semakin sulit untuk beradaptasi. "jujur ga ada kepikiran sama sekali, jujur adaptasinya lumayan susah dari yang awalnya orang yang jijikan banget terus harus bekerja di tempat kayak gini," ujar sang pemilik akun.
BACA JUGA :
Kisah viral pemuda asal Ciamis, jadi Presiden BEM Columbia University dan hadiri forum PBB
foto: TikTok/@virginiasilvag
"kalau bisa ngirimin bau, bakal gue kirimin baunya kayak apa di sini," lanjutnya.
Beberapa bulan pun dilaluinya dengan penuh tantangan, namun pada akhirnya wanita itu mengatakan bekerja di tempat pengolahan sampah sangat asyik.
Banyak sekali pelajaran dan ilmu baru didapatkannya di tempat pembuangan sampah. Semula ia tidak faham bagaimana tata cara untuk mengolah sampah, tetapi setelah bekerja di tempat tersebut dia jadi faham bagaimana cara mendaur ulang sampah agar tidak mencemari lingkungan. Meskipun pada awalnya ia mengatakan bahwa pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan keinginannya, pada akhirnya ia tetap bersyukur dengan pekerjaan saat ini.
"cuman ternyata pas sudah di jalani asik juga si, dari yang awalnya have no clue pengolahan sampah kayak gimana sekarang jadi tau gimana caranya mengolah sampah agar tidak mencemari lingkungan," ujar sang pemilik akun. "Tetap bersyukur Alhamdulilah ternyata seru juga jujur," lanjutnya.
foto: TikTok/@virginiasilvag
Pada akhir video terlihat beberapa warganet memberikan komentar mengenai video tersebut dengan beragam komentar. Seperti ucapan semangat dan rasa ingin tahu mereka tentang cara pengolahan sampah.
"Keren.Pengen tau juga Kak gimana pengolahan sampah yang bisa di daur ulang maupun yang tidak bisa di daur ulang," tutur akun @Si_Cepot07
"KK ini lokasinya di mana saya pengen tahu cara proses pengolahan sampah," ujar akun @Muhammad Agung8761
"KEREN BANGET KAK," Liaaa Rahmii25
"semangat kak keren banget," dari akun @Kaiia