Brilio.net - Sudah seharusnya kita berbakti kepada orang tua yang telah membesarkan kita. Bentuk bakti anak kepada orang tua dapat dilakukan dengan banyak cara. Seperti yang dilakukan oleh pemilik akun TikTok @redyputri.
Dilansir brilio.net dari TikTok @redyputri, mereka mengunggah momen saat bersih-bersih dan makeover kamar sang ibu. Diketahui, sang ibu baru saja dirawat di rumah sakit sehingga mereka ingin membuat sedikit kejutan untuk mengubah suasana kamar.
BACA JUGA :
Transformasi teras rumah yang dulunya serba hijau kini jadi lebih rapi dan estetik, bak hunian mahal
foto: TikTok/@redyputri
Seperti ini penampakan kamar milik ibu dari @redyputri sebelum makeover. Kamar itu terlihat cukup berantakan dengan perabotan yang diletakkan sekenannya. Selain itu, terdapat beberapa obat-obatan yang mungkin sudah tidak terpakai diletakkan di atas lemari. Untuk itulah, mereka berinisiatif untuk sedikit mengubah penampilan kamar milik ibu mereka.
BACA JUGA :
Makeover dapur berdinding kayu jadi estetik serba pink, bukti nyaman tak perlu mewah
foto: TikTok/@redyputri
Mereka saling membantu untuk memindahkan beberapa perabotan yang tidak terpakai. Mungkin saking lamanya karpet kamar dipasang, ada banyak debu dan sampah di balik karpet tersebut. Beberapa perabotan dipindah posisinya agar suasananya juga terasa baru.
foto: TikTok/@redyputri
Bukan hanya dibersihkan, mereka membeli beberapa perabotan baru untuk kamar tersebut. Misalnya seperti bedcover untuk kasur dan beberapa gantungan baju dan tas.
foto: TikTok/@redyputri
Kemudian untuk beberapa alat-alat lainnya diletakkan di sebuah rak susun yang baru. Kamar tersebut seketika menjadi bersih dan rapi usai makeover sederhana.
Aksi mereka pun menuai pujian dari warganet. Mereka mengaku salut dengan aksi mereka untuk makeover kamar.
"Anak idaman para ibu," kata @hanyanyimak1.
"Semoga rezekinya nular buat suprise in mama yg ultah di bulan ini," kata @vionaregina123.
"Semangat org baik ," kata @ufaazmiloversss.
"MasyaAllah ," kata @perabotanmurah99.