1. Home
  2. »
  3. Wow!
14 Februari 2025 05:00

Modal 0 Rupiah, ini trik mudah tambal panci berlubang, manfaatkan satu sampah di dapur

Paparan panas tinggi secara terus-menerus juga dapat melemahkan struktur panci. Syeny Wulandari
Modal 0 Rupiah, ini trik mudah tambal panci berlubang, manfaatkan satu sampah di dapur

Brilio.net - Seiring waktu, peralatan dapur bisa mengalami kerusakan akibat pemakaian yang terus-menerus. Salah satu yang paling sering mengalami masalah adalah panci, alat masak andalan untuk merebus, mengukus, hingga memasak aneka hidangan berkuah.

Jika sudah sering digunakan, apalagi terkena panas tinggi setiap hari, panci berbahan aluminium rentan mengalami kebocoran. Lubang kecil yang muncul di bagian bawah atau sisi panci membuatnya tidak bisa menampung air dan akhirnya terasa tidak berguna lagi.

BACA JUGA :
Cara mencuci selimut dekil agar lembut dan tak apek dengan 2 bahan dapur, tanpa direndam air panas


Kebocoran pada panci bisa terjadi karena beberapa faktor. Umumnya, penggunaan jangka panjang membuat material aluminium mengalami penipisan hingga akhirnya berlubang.

Selain itu, paparan panas tinggi secara terus-menerus juga dapat melemahkan struktur panci. Pemakaian alat pengaduk yang keras, seperti sendok besi, juga bisa menyebabkan goresan dan mempercepat kerusakan.

BACA JUGA :
Trik jitu memperbaiki karena pintu kulkas kaku dan tak rapat ini ampuh cuma pakai 1 bahan sederhana

YouTube/TUKANG AB

Namun, jangan buru-buru membuangnya atau membeli yang baru. Ada cara sederhana untuk memperbaikinya dengan bahan yang sangat mudah ditemukan di rumah, tanpa perlu keluar uang sepeser pun.

Trik ini memanfaatkan bungkus penyedap rasa berbahan aluminium foil. Siapa sangka, sampah dapur yang biasanya langsung dibuang ini bisa menjadi penyelamat peralatan masak yang bocor?

YouTube/TUKANG AB

Dilansir dari YouTube TUKANG AB, untuk memperbaiki panci yang berlubang, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah membersihkan area di sekitar lubang agar tambalan bisa menempel dengan sempurna. Permukaan panci yang halus akan membuat bahan tambalan sulit melekat, sehingga perlu diamplas terlebih dahulu.

Jika tidak memiliki amplas, cukup gunakan sabut tembaga yang biasa dipakai untuk mencuci panci. Gosok perlahan hingga bagian sekitar lubang menjadi sedikit kasar.

YouTube/TUKANG AB

Setelah itu, siapkan bungkus penyedap rasa yang sudah dipotong menjadi dua bagian. Satu bagian kecil akan digunakan untuk lapisan dalam, sementara bagian yang lebih besar digunakan untuk menutup bagian luar lubang.

Untuk memastikan tambalan merekat kuat, panci perlu dipanaskan terlebih dahulu. Letakkan di atas api kecil hingga bagian yang bocor menjadi panas. Setelah cukup panas, segera tempelkan potongan kecil di bagian dalam dan yang lebih besar di bagian luar lubang, lalu tekan dengan sendok besi agar menempel dengan sempurna.

YouTube/TUKANG AB

Setelah proses penambalan selesai, saatnya menguji apakah panci masih bocor atau tidak. Isi air ke dalam panci dan perhatikan apakah ada air yang menetes. Jika tidak ada kebocoran, tambalan sudah bekerja dengan baik.

Untuk memastikan kekuatannya, cobalah merebus air hingga mendidih. Jika tambalan tetap menempel tanpa terkelupas, berarti panci sudah bisa digunakan kembali seperti semula.

YouTube/TUKANG AB

Dengan trik sederhana ini, panci bocor bisa diperbaiki tanpa perlu mengeluarkan uang. Selain hemat, cara ini juga membantu mengurangi sampah dengan memanfaatkan bahan bekas yang ada di dapur.

Supaya panci lebih awet dan tidak cepat bocor, beberapa hal perlu diperhatikan. Gunakan api sedang saat memasak untuk menghindari suhu ekstrem yang dapat melemahkan struktur panci.

Alat pengaduk berbahan logam sebaiknya dihindari karena dapat menggores permukaan panci dan membuatnya lebih rentan bocor. Spatula kayu atau silikon menjadi pilihan yang lebih aman untuk menjaga ketahanan panci. Perawatan yang tepat akan membuat panci bertahan lebih lama dan tetap bisa digunakan tanpa masalah.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags