Seperti momen sambutan perpisahan yang viral berikut ini. Uniknya, momen sambutan perpisahan ini dibawakan oleh tiga bocah PAUD dalam acara wisuda dan pelepasan anak kelompok PAUD yang telah lulus.
Video ini diunggah oleh akun TikTok @hilmalika. Dalam video, diperlihatkan 3 orang bocah memakai pakaian wisuda lengkap dengan toga secara bergantian menyampaikan sambutan perpisahannya.
BACA JUGA :
Meronce adalah teknik membuat hiasan, ini pengertian dan manfaatnya
"Selamat siang untuk kita semua," kata salah satu anak mengawali sambutannya.
foto: TikTok/@hilmalika
BACA JUGA :
Gaya 9 penyanyi dampingi anak wisuda TK, Ashanty tampil kasual
Tiga bocah ini diketahui berasal dari PAUD SETIA KAWAN PAU, Pong Ruan, Kec. Kota Komba, Kab. Manggarai Timur Prov. Nusa Tenggara Timur. Dengan desain tenda acara yang sangat sederhana, acara dilakukan dengan begitu khidmat.
"Syukur dan terima kasih kehadirat yang maha kuasa. Karena oleh kemurahannya kita dapat berkumpul bersama di tempat ini dalam keadaan yang sehat wal afiat," lanjut bocah kedua menyampaikan ucapak terima kasih.
Yang menarik, sambutan yang mereka bawakan begitu lancar dan tanpa teks. Hal ini pun membuat seluruh hadirin menyimak dengan seksama sambil terkagum-kagum menyaksikan sambutan ketiga bocil ini.
"Sudah sekian lama kita bersama, bermain sambil belajar, di sekolah kita tercinta ini. dan sekarang saatnya kita berpisah. Kita berpisah bukan berarti mati, kita berpisah untuk melanjutkan tugas dan tanggung jawab kita masing-masing," ucap bocah ketiga melanjutkan sambutan perpisahannya.
Kata-kata yang dilontarkan lugas oleh tiga bocah ini pun seketika membuat seluruh hadirin di acara tersebut jadi terharu. Bahkan terdengar sayup-sayup suara isak tangis dari beberapa hadirin.
"Sebelum kami pergi, dari lubuk hati yang paling dalam, kami memohon maaf yang sebesar-besarnya, pada ibu kepala sekolah, ibu guru PAUD Setia Kawan, serta adik-adik kelompok A, yang mungkin selama kita bersama kami sering melukai hati ibu kepala sekolah, ibu guru, dan adik-adik sekalian. Akhirnya sayonara sampai jumpa," lanjut bocah tersebut mengakhiri sambutan perpisahan.
foto: TikTok/@hilmalika
Video ini pun viral di media sosial dan sudah ditonton 2,8 juta kali. Tak hanya para hadirin di acara tersebut, banyak warganet yang ikutan terharu melihat momen dalam video ini.
Selain itu, beberapa juga menyoroti sambutan yang dibawakan tiga bocah ini seperti orang yang punya skill publik speaking yang handal.
"Keren! sekecil ini publik speakingnya sudah selancar itu," kata akun @lalaa4.lf.
"Keren banget. Bisa hafal kata-katanya, lancar banget lagi ngomongnya. Jadi terbawa suasana," timpal pemilik akun @xxshlz28.
"Sambutan BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) PAUD Setia Kawan," kata akun @maulana_rhmn008.
"Pinter banget astaga. PAdahal sekolahnya sederhana. Gurunya pasti keren banget," ujar akun @milf2045 memberi pujian.