Brilio.net - Momen unik terjadi saat upacara kelulusan atau wisuda Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Rabu (26/10). Momen wisuda TA 2022/2023 ini sekaligus menjadi momen spesial bagi Rektor UGM Prof Ova Emilia. Pasalnya, di momen ini dirinya tak hanya mewisuda putra-putri terbaik UGM, tetapi juga mewisuda putrinya sendiri yang jadi bagian dari wisudawan dan wisudawati kemarin.
Video momen unik ini viral di media sosial dan diunggah oleh akun TikTok Universitas Gadjah Mada. Sang putri, He Yeon Asva Nafaisa yang merupakan seorang dokter, wisuda dengan predikat cumlaude. Tampak raut bahagia dan senyum yang terpancar dari wajah sang ibunda saat putrinya maju ke panggung untuk menerima samir.
BACA JUGA :
Inspiratif, anak kuli bangunan berhasil masuk UGM
Momen ini juga diunggah oleh akun TikTok pribadi Asva Nafaisa. Dirinya pun tak bisa menyembunyikan raut bahagia tatkala menerima ijazah dan menjadi salah satu wisudawan terbaik dalam periode tersebut. Putri Rektor UGM ini berhasil meraih IPK 4, sebuah IPK yang sempurna dan sangat baik yang bisa diraih oleh mahasiswa.
foto: TikTok/@asva.nafaisa
BACA JUGA :
Kisah sukses lulusan Hukum UGM buka toko kelontong, omzet Rp 380 juta
Asva Nafaisa dalam video tersebut tampak berjalan menuju panggung wisuda lalu sang ibu mengalungkan samir untuknya dengan penuh senyum dan rasa bangga. Sang anak lalu mencium tangan ibundanya seusai prosesi. Keduanya juga berfoto dalam penyerahan ijazah kelulusannya dalam program S3 atau doktor dan subspesialis.
Ya, pada momen ini sang putri diwisuda sebagai lulusan pendidikan doktoral dan subspesialis. Diketahui, sang anak merupakan seorang dokter yang mengambil program doktoral. Momen wisuda ini pun terasa sangat spesial dengan pencapaian Asva yang sangat membanggakan.