Brilio.net - Siapa sih yang nggak pengen punya rumah dihiasi dengan taman yang cantik? Memiliki taman, baik di dalam maupun area outdoor butuh waktu dan tenaga untuk perawatan agar taman tetap terjaga. Jika kamu telaten, merawat tanaman bukan pekerjaan berat. Namun, tidak semua piawai merawat tanaman dan mengalami cukup kesulitan.
Sebagai alternatif, kamu bisa membuat taman kering sebagai hiasan di rumah kamu. Dry garden atau taman kering ini identik dengan pasir, kerikil, atau batu sebagai dasar sehingga terlihat bersih dan tentu tidak basah. Taman kering juga menambah nilai estetik rumah, karena mudah ditata serta dibersihkan.
BACA JUGA :
Kreatif dan low budget, begini cara mudah bikin meja kecil cantik ala Pinterest
Sama halnya seperti taman pada umumnya, taman kering bisa dibuat meski di lahan yang sempit, lho. Kamu bahkan bisa membuat taman kering sendiri dengan cara yang mudah. Sebuah akun TikTok @liyatsabitah, membagikan cara membuat taman kering sederhana di rumah yang mudah ditiru.
Dilansir brilio.net dari akun TikTok @liyatsabitah, berikut cara mudah bikin taman kering di lahan sempit agar rumah cantik dan sedap dipandang, Selasa (9/5).
BACA JUGA :
4 Tahun cicil material bangunan, 11 transformasi rumah gubuk reot jadi modern dan layak huni ini kece