Brilio.net - Menjaga kebersihan rumah merupakan salah satu kunci penting dalam menjaga kesehatan keluarga. Tidak melulu kamar tidur dan ruang tamu, bak kamar mandi pun harus dijaga kebersihannya.Semakin sering digunakan tentu akan membuat bak mandi fiber maupun berbahan keramik menjadi kotor dan tak jarang timbul kerak serta lumut.
Ditambah kualitas air yang tidak baik dan mengandung zat besi berlebih akan membuat bak mandi akan mudah berkerak. Bila bak mandi keramik jarang dibersihkan, tentunya akan berpotensi menjadi sarang kuman yang menimbulkan penyakit. Tentu tidak mau kan, jika kamu terkena penyakit hanya gara-gara malas membersihkan bak kamar mandi.
BACA JUGA :
Nggak pakai HCL, ini cara bersihkan noda semen berkerak di keramik cuma pakai satu cairan pembersih
Namun ternyata masih banyak orang yang nggak tahu bahwa membersihkan bak mandi tidaklah sesulit yang dibayangkan. Bahkan kamu pun nggak perlu capek-capek sampai pakai sikat. Seperti yang dilakukan oleh pemilik akun TikTok @windityas. Dalam unggahannya, ia memperlihatkan cara ampuh bersihkan kerak dalam bak mandi hanya pakai dua bahan.
"Cara membersihkan bak kamar mandi yang berkerak membandel tanpa digosok/disikat)," tulis keterangan dalam video, seperti dikutip brilio.net dari akun TikTok @windityas pada Sabtu (21/10).
BACA JUGA :
Tak perlu cuka atau air panas, ini cara mengepel lantai agar bebas kuman dan wangi pakai 2 bahan dapur
foto: TikTok/@windityas
Bahan yang dibutuhkan untuk membersihkan bak mandi yang berkerak cukup pakai sitrun dan pemutih pakaian. Sitrun memiliki sifat asam dan antibakteri yang dapat membantu menghilangkan kerak, jamur, dan bau pada bak mandi. Pemutih pakaian juga dapat digunakan untuk membersihkan bak mandi yang berkerak karena sifatnya yang oksidatif dan desinfektan.
Nah, pertama-tama masukkan sitrun secukupnya ke dalam ember, kemudian tambahkan pemutih pakaian cair secukupnya. Dua bahan ini kemudian dicampur dengan air. Tambahkan terus air ke dalam ember sampai larutan berbusa.
foto: TikTok/@windityas
Sebelum dibersihkan, pastikan air di dalam bak mandi sudah dikuras. Singkirkan barang-barang yang ada di sekitar bak mandi, seperti sabun atau sampo. Kemudian, tuangkan larutan sitrun dan pemutih pakaian secara merata ke seluruh permukaan bak mandi, terutama pada bagian yang berkerak atau berjamur.
foto: TikTok/@windityas
Biarkan beberapa menit agar kedua larutan tersebut bekerja mengikis kerak dan jamur. Bilas bak mandi dengan air bersih hingga tidak ada sisa larutan sitrun dan pemutih pakaian yang tertinggal. Hasilnya, bagian dalam bak mandi yang awalnya kotor, seketika menjadi bersih, kinclong, dan bebas dari noda.
foto: TikTok/@windityas
Nah, cara di atas mudah bukan? Bak mandi yang bersih selain menghindarkan dari penyakit, ternyata akan membuat kamu lebih nyaman saat berada di kamar mandi. Jadi, masih malas membersihkan bak kamar mandi?