Brilio.net - Saat beraktivitas sehari-sehari seperti sekolah dan bekerja, seseorang membutuhkan tas untuk menyimpan segala keperluan pribadinya. Tas yang digunakan pun beragam tergantung kebutuhan dan gaya pemiliknya. Banyak yang menggunakan tas ransel saat sekolah dan bekerja karena dapat menampung barang bawaan dalam jumlah yang besar.
Namun, saat bepergian atau traveling, tas ransel seringnya tak cukup untuk menyimpan berbagai jenis barang kebutuhan. Oleh karena itu, banyak yang menggunakan koper saat bepergian jauh dan dalam waktu yang lama. Pasalnya, koper memiliki ukuran yang lebih besar daripada tas pada umumnya sehingga dapat memuat barang lebih banyak.
BACA JUGA :
Bukan pakai pasta gigi, ini trik hilangkan baret pada layar jam tangan pakai 1 jenis minyak
Saat ini banyak sekali jenis koper yang bisa digunakan, seperti koper dari bahan canvas, aluminium, hingga bahan polikarbonat. Koper dari bahan polikarbonat juga biasa dikenal dengan koper hardcase. Koper ini banyak digunakan karena desainnya yang stylish dan mampu menahan tekanan.
Selain itu, jika menggunakan koper hardcase kamu juga nggak perlu cemas koper akan sobek atau berlubang. Namun, meski didesain sebagai koper yang tahan terhadap tekanan dan benturan, terkadang koper hardcase juga sering mengalami noda baret pada permukaannya.
Hal tersebut biasanya terjadi karena adanya gesekan antara permukaan koper dengan benda lainnya. Baret atau goresan pada koper tersebut membuat tampilan koper jadi terkesan kusam dan tak terawat.
BACA JUGA :
Bukan pakai oli, ini trik atasi pintu geser yang macet pakai 1 bahan masakan
Biasanya banyak yang mengakalinya dengan menempelkan stiker untuk menutupi dan menyamarkan noda baret pada permukaan koper. Tapi sekarang kamu nggak perlu lagi menutupinya dengan stiker. Ada trik mudah yang bisa kamu coba untuk menghilangkan noda bekas baret pada koper. Seperti yang dilakukan oleh seorang pria dalam akun TikTok @taurusboy.88.
foto: TikTok/@taurusboy.88
Untuk menghilangkannya, kamu nggak perlu mengeluarkan biaya yang besar. Kamu juga nggak perlu membawa kopermu ke jasa servis karena bisa diperbaiki sendiri di rumah. Kamu hanya membutuhkan sebuah alat pemantik, yakni korek api.
foto: TikTok/@taurusboy.88
Caranya, nyalakan korek api lalu arahkan apinya secara perlahan ke arah permukaan koper yang terkena goresan. Arahkan korek ke kanan dan kiri. Hasilnya, noda baret warna putih yang sebelumnya terlihat di permukaan koper mulai menghilang. Kamu bisa ulangi langkah yang sama jika terdapat beberapa noda baret pada kopermu.