1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
23 Agustus 2022 20:45

Pengertian seni budaya, ketahui jenis-jenis, fungsi, dan contohnya

Pada setiap seni pasti memiliki kebudayaan yang khas. Dewi Suci Rahmadhani
foto: unsplash.com

Brilio.net - Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), seni budaya adalah perihal kesenian dan kebudayaan. Seni budaya juga dapat dipahami sebagai segala sesuatu yang diciptakan oleh manusia yang memiliki unsur keindahan secara turun-temurun dari generasi satu ke generasi lainnya.

Seni budaya juga dapat dimaknai sebagai semua hal yang berkaitan dengan komponen yang diciptakan oleh manusia dan memiliki nilai estetika untuk dapat dinikmati dan digunakan di dalam kehidupan sehari-hari. Seni budaya dapat dimanfaatkan untuk kehidupan sehari-hari sebagai fungsi praktis dan fungsi estetis.

BACA JUGA :
Pengertian seni lukis adalah, pahami unsur, fungsi, dan tekniknya


Nah untuk mempelajari dan memahami lebih rinci mengenai seni budaya, berikut brilio.net telah merangkumnya dari berbagai sumber pada Selasa (23/8).

Pengertian seni budaya.

foto: Unsplash/Firall Ar Dunda

BACA JUGA :
'Jalan-jalan' ke masa lalu Jogja lewat lukisan akrilik harga Rp 1,5 M

Istilah seni berasal dari bahasa Sanskerta yaitu "sani" yang berarti pemujaan, pelayanan, donasi, permintaan, atau pencarian dengan hormat dan jujur. Seni adalah sesuatu yang menghasilkan keindahan dan kesenangan melalui ekspresi jiwa manusia yang dituangkan melalui media seni dalam bentuk karya seni. Sedangkan budaya berasal dari bahasa Sanskerta yaitu "buddhayah" yang berarti segala sesuatu yang berhubungan dengan akal dan budi manusia.

Hubungan budaya dan kesenian mengacu pada nilai keindahan yang berasal dari ekspresi hasrat manusia akan keindahan yang dinikmati dengan mata atau telinga. Kata seni dan budaya juga menjadi dua hal yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan karena pada setiap seni pasti memiliki kebudayaan yang khas. Sebaliknya, pada setiap kebudayaan juga pasti memiliki nilai seni yang indah. Secara umum, seni budaya dapat diartikan sebagai suatu karya yang dibuat atau diciptakan oleh manusia sehingga menghasilkan sebuah karya seni yang indah.

Terdapat beberapa definisi mengenai seni budaya yang dikemukakan oleh para ahli yaitu sebagai berikut:

1. Menurut M. Thoyibi, seni budaya dapat diartikan sebagai penjelmaan rasa seni yang sudah membudaya yang termasuk dalam aspek kebudayaan yang dapat dirasakan dan diresapi oleh banyak orang dalam rentang perjalanan sejarah peradaban manusia.

2. Harry Sulastianto mengatakan bahwa seni budaya adalah sebuah keahlian dalam aktivitas mengekspresikan ide-ide dan pemikiran estetika termasuk dalam mewujudkan kemampuan dan imajinasi pandangan atas beberapa benda, karya, ata suasana yang dapat menghadirkan rasa indah dan menciptakan peradaban manusia yang lebih maju.

3. Sartono Kartodirjo mengemukakan bahwa seni budaya merupakan sistem yang koheren yang dapat digunakan untuk menjalankan komunikasi efektif melalui satu bagian seni yang dapat menunjukkan maksud secara keseluruhan.

4. Ida Bagus Putu Perwita berpendapat bahwa seni budaya adalah sarana penunjang pelaksanaan aktivitas dan upacara adat.

Berdasarkan beberapa pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa seni budaya adalah segala sesuatu yang diciptakan oleh manusia yang berkaitan dengan cara hidup dan berkembang secara bersama pada suatu kelompok.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags