1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
12 Mei 2022 03:27

Pengertian surat, tujuan dan fungsinya

Meski kecanggihan teknologi sudah semakin pesat, namun dunia surat menyurat tidak mati. Siti Wulandari Mamonto

Brilio.net - Surat merupakan bentukkomunikasi formal maupun non formal yang digunakan perseorangan, lembaga, maupun perusahaan. Meski kecanggihan teknologi sudah semakin pesat, namun dunia surat menyurat tidak mati. Dalam beberapa urusan perusahaan, lembaga, maupun perseorangan masih menggunakan surat sebagai media komunikasi.

Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (11/5), berikut ini penjelasan detailnya;

BACA JUGA :
APBN adalah, ini fungsi, tujuan, prinsip, dan cara penyusunan


Pengertian Surat

Surat memiliki arti sebagai sarana komunikasi penyampaian informasi yang memiliki unsur sebagai pengirim dan penerima surat. Pengirim surat tentunya memiliki tujuan dalam pembuatan surat yang dikirim kepada penerima surat. Surat memiliki berbagai jenis dan macam sesuai dengan kebutuhan dari pengirim untuk penerima.

Pratama

Menurut Pratama (1997:1), surat yaitu sebuah alat atau sarana yang difungsikan untuk mengambil informasi serta pernyataan dengan secara tertulis dari pihak yang satu ke pihak yang lainnya. Baik itu dilakukan atasa nama sendiri, jabatan yang disandang dari suatu instansi perusahaan atau sebuah organisasi.

BACA JUGA :
Hak asasi manusia adalah, ketahui pengertian, ciri, dan macamnya

YS Mario

Menurut YS Mario (2000:15), surat ialah suatu alat komunikasi tertulis atau sarana yang digunakan untuk dapat menyampaikan suatu informasi ataupun pernyataan dengan secara tertulis dari pihak satu ke pihak lain.

Yose Rizal

Menurut Yose Rizal (2003:2), surat ialah alat yang digunakan untuk dappat menyampaikan maksud dengan secara tertulis atau sebagai salah satu jenis komunikasi tulisan.

Agus Sugiarto

Menurut Agus Sugiarto (2005:2), surat yaitu sarana komunikasi yang dipakai untuk dapat menyampaikan informasi tertulis oleh suatu pihak kepada pihak lain.

Tujuan Surat

foto : pixabay.com

Tujuan dari penulisan surat adalah sebagai bentuk pemberian informasi yang disampaikan oleh pembuat surat kepada penerima surat. Tujuan penulisannya untuk menyampaikan maksud yang diberikan dari pihak pengirim ke penerima atau sebagai bentuk hubungan kerja antara suatu perusahaan.

Fungsi Surat

foto : pixabay.com

1. Sebagai Sebuah Alat Pengingat
2. Sarana Pemberitahuan
3. Pedoman Kerja
4. Sarana Permintaan
5. Buah Pikiran
6. Ide atau Gagasan
7. Bukti Historis
8. Sebagai sarana komunikasi
9. Bentuk kerjasama
10. Media penyimpanan
11. Alat bukti tertulis
12. Sebagai pedoman kerja

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags