1. Home
  2. »
  3. Wow!
12 Juli 2021 15:39

Kabar terbaru eks Kapolri Sutarman, nikmati hidup jadi 'tukang becak'

Jenderal Polisi (Purn) Sutarman menghabiskan waktunya bersama keluarga dan cucu. Lola Lolita

Brilio.net - Sebagian dari kamu mungkin masih ingat dengan sosok Jenderal Polisi (Purn) Sutarman, yang merupakan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) periode 2013-2015. Sebelumnya, Sutarman pernah mengemban tugas sebagai Ajudan Presiden Abdurrahman Wahid. Perjalanan kariernya di dunia kepolisian cukup panjang dan sudah tak diragukan lagi.

Seiring berjalannya waktu dan usia terus bertambah, dia pun harus berhenti menjalankan tugasnya. Kini jejak kariernya dilanjutkan oleh putra kedua dan bungsunya. Kini Sutarman menghabiskan masa tuanya dengan menikmati hidup sebagai ayah dan juga seorang kakek.

Beberapa waktu lalu, Sutarman tampak sedang asyik menjadi 'tukang becak' yang ditumpangi kedua cucunya. Tampak dia begitu senang bisa menghabiskan waktu bersama cucu-cucunya yang menggemaskan itu.

BACA JUGA :
Potret putri eks Kapolri Idham Azis kenakan jas almamater UI, memesona


foto: Instagram/@dickysutarman148


Seperti yang terlihat pada unggahan Instagram Stories putranya @dickysutarman148, pada Minggu (11/7) kemarin, terlihat jenderal bintang empat itu bermain dengan cucu perempuannya.Para cucu tampak menaiki sebuah becak dan sang kakeksebagai pengayuhnya.

Sutarman tampak masih gagah seperti dulu ketika masih menjabat sebagai Jenderal Polisi. Tak hanya itu, aksinya saat mengayuh becak pun dia lakukan secara profesional layaknya tukang becak sungguhan. Sutarman mengenakan kaus oblong, celana pendek, topi, serta handuk kecil yang digantung di pundak.

foto: Instagram/@dickysutarman148

BACA JUGA :
Kisah Bripka Jerry, makamkan jenazah korban corona yang terlantar


Dalam unggahan itu, Sutarman bersama cucunya yang merupakan anak dari AKP Diki Dwi Budi atau yang akrab disapa Dicky Sutarman,yakni Nindia Nahardita.

Diketahui, Sutarman dikaruniai tiga buah hati dari pernikahannya dengan Elly Surtiati. Putri sulung mereka, Devina Ekowati Anindita, yang kelahiran 1983 menjadi dokter gigi. Kemudian AKP Diki Dwi Budi, lulusan Akademi Kepolisian tahun 2010. Lalu Iptu Danny Trisespianto Arief.
SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags