1. Home
  2. »
  3. Wow!
22 Agustus 2022 09:22

Prototyping adalah metode pengembangan perangkat lunak, ini uraiannya

Kunci agar model prototype berhasil adalah dengan mendefinisikan aturan main di awal kerja sama. Dewi Suci Rahmadhani
foto: unsplash.com

Brilio.net - Prototyping dapat didefinisikan sebagai proses pengembangan suatu prototipe secara cepat untuk digunakan terlebih dahulu dan ditingkatkan terus menerus sampai mendapatkan sistem yang utuh. Prototyping juga merupakan proses yang digunakan untuk membantu pengembang perangkat lunak untuk membentuk model dari perangkat lunak yang harus dibuat. Definisi lain mengenai prototyping adalah salah satu pendekatan dalam pengembangan sistem yang secara langsung mendemonstrasikan bagaimana sebuah sistem atau komponen sistem bekerja dalam lingkungannya sebelum tahapan konstruksi aktual dilakukan.

Kunci agar model prototype berhasil adalah dengan mendefinisikan aturan main di awal kerja sama. Pengembang dan klien harus setuju bahwa prototype dibangun untuk mendefinisikan kebutuhan. Prototyping akan dihilangkan sebagian atau seluruhnya dan perangkat lunak aktual direkayasa dengan kualitas implementasi yang telah ditentukan. Nah untuk mengetahui lebih rinci mengenai prototyping sebagai metode pengembangan perangkat lunak, berikut brilio.net telah merangkumnya dari berbagai sumber pada Senin (22/8).

BACA JUGA :
Arti random dalam bahasa gaul, ini sinonim dan contoh penerapannya


Pengertian prototyping

foto: Unsplash/Amlie Mourichon

Prototyping merupakan salah satu metode pengembangan perangkat lunak yang menggunakan pendekatan untuk membuat rancangan dengan cepat dan bertahap sehingga dapat segera dievaluasi oleh calon pengguna atau klien. Dengan metode prototyping ini, pengembang dan klien dapat saling berinteraksi selama proses pembuatan prototype sistem. Terkadang klien hanya mendefinisikan secara umum apa yang dikehendaki tanpa menyebutkan proses masukan (input) dan keluaran (output) dari sistem yang akan dibuat. Untuk mengatasi ketidakselarasan tersebut maka dibutuhkan kerja sama yang baik di antara keduanya sehingga pengembang dapat mengetahui apa yang dibutuhkan oleh klien. Jika terjalin kerja sama antara pengembang dan klien, maka akan lebih mudah untuk menghasilkan sebuah rancangan sistem yang interaktif dan sesuai dengan kebutuhan.

BACA JUGA :
Realistis adalah kenyataan, ketahui pengertian dan ciri-cirinya

Keunggulan dan kelemahan prototyping

foto: Unsplash/Sigmund

Terdapat beberapa keunggulan prototyping antara lain sebagai berikut:

1. Adanya komunikasi yang baik antara pengembang dan klien.
2. Pengembang dapat bekerja lebih baik dalam menentukan kebutuhan klien.
3. Klien berperan aktif dalam pengembangan sistem.
4. Lebih menghemat waktu dan biaya dalam pengembangan sistem.
5. Penerapan menjadi lebih mudah karena klien mengetahui apa yang diharapkan.

Sedangkan kelemahan dari prototyping adalah sebagai berikut:
1. Klien terkadang tidak melihat atau menyadari bahwa perangkat lunak yang ada belum mencantumkan kualitas perangkat lunak secara keseluruhan dan juga belum memikirkan kemampuan pemeliharaan untuk jangka waktu lama.
2. Pengembang biasanya ingin cepat menyelesaikan proyek sehingga menggunakan algoritma dan bahasa pemrograman yang sederhana untuk membuat prototyping lebih cepat tanpa memikirkan lebih lanjut bahwa program tersebut hanya merupakan cetak biru sistem.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags