Brilio.net - Poligami merupakan topik yang kompleks dan kontroversial. Poligami dianggap sebagai bentuk patriarki dalam perkawinan. Patriarki adalah konstruksi sosial yang menempatkan laki-laki sebagai otoritas utama dalam organisasi sosial, termasuk keluarga.
Dalam masyarakat patriarkal, perempuan sering ditempatkan sebagai kelas kedua. Poligami memperkuat pandangan ini, karena menempatkan perempuan sebagai milik laki-laki dalam keluarga. Tak heran jika banyak wanita menolak untuk diduakan.
BACA JUGA :
Rela dipoligami hingga bantu dekor pernikahan suami, kisah wanita ini bikin perempuan lain menjerit
Pasalnya tak sedikit orang berpendapat, poligami dapat menciptakan ketidaksetaraan dalam pernikahan, terutama jika suami tidak mampu memperlakukan istri-istri secara adil. Belum lagi poligami seringkali menimbulkan ketidakpastian emosional bagi istri. Mereka khawatir tentang perasaan cemburu, ketidaksetaraan, dan ketidakstabilan dalam hubungan.
Jika hampir kebanyakan perempuan menolak poligami, namun tak sedikit pula yang ikhlas menerima kondisi ini. Seperti yang baru-baru ini ramai di media sosial. Dilansir brilio.net dari TikTok @ginaagustin31, seorang wanita memperlihatkan hal berbeda. Wanita bernama Gina itu mengungkapkan bahwa dia ikhlas mengizinkan suaminya menikah lagi.
Awalnya Gina merasakan sakit yang teramat dalam. Sebagai seorang istri tentu dia memiliki rasa khawatir, cemburu, dan tersiksa batinnya. Namun dia berusaha berdamai dengan keadaan, Gina menata hatinya.
BACA JUGA :
Hidup tajir melintir punya rumah puluhan miliar, Ustaz Solmed blak-blakan ungkap keinginannya poligami
Menariknya, Gina tak hanya menyaksikan, Bahkan dia terlibat dalam membantu kesuksesan acara pernikahan kedua suaminya.
Ada hal yang cukup membuat mata wanita lain di luar sana terbelalak. Pasalnya Gina dapat menerima wanita yang menjadi istri kedua suaminya dengan baik. Mereka bahkan kerap menghabiskan waktu bersama, jalan-jalan beriringan dengan suaminya. Tampak keluarga ini sangat harmonis.
Saking akurnya, Gina dan istri kedua suaminya itu beberapa kali quality time berdua. Mereka melakukan perawatan bersama. Kemesraan itu kembali tercermin lewat foto box di antara keduanya. Sebagai sesama perempuan, mereka juga hobi belanja berssama.
Tak hanya sampai di situ, akurnya hubungan dua orang ini makin erat setelah terbesit keinginan untuk membuka usaha bersama. Mereka pun akhirnya memutuskan menjalani sebuah kursus yang menunjang rencana usaha tersebut. Keduanya berniat membuka usaha kue.
Setelah beberapa kali percobaan, 2 wanita itu merasa yakin untuk memulai usahanya. Awalnya, kue hasil buatannya dititipkan di warung komplek tempat tinggal mereka. Namun ternyata banyak orang yang meminati kue tersebut, sehingga mereka memutuskan untuk memakai sistem Pre Order (PO).
Usahanya berjalan lancar, dan meraup keuntungan yang lumayan. Agar semakin berkembang mereka meluaskan target pasar lewat penjualan online. Toko tersebut diberi nama 2 Ratu.
"Karena kita berdua ingin menjadi ratu untuk suami kita kelak di surga nanti," ujarnya membeberkan alasan tentang penamaan toko tersebut.
Video ini pun menjadi viral dan mengundang perhatian netizen. Meski akur dan sukses menjalani bisnis bersama ternyata tindakan ini justru menuai pro kontra dari warganet. Ada yang salut dengan kebesaran hati istri pertama. Ada juga yang takkan kuat jika diperlakukan demikian.
"suami aku juga pengen punya istri dua aku izinin tapi dengan syarat aku juga harus nikah lagi," ujar akun @leobarcystalia
"pernah aku suruh suami nikah lg faktor 11 tahun aku blm hamil tp aku nya tdk mau di madu dan suruh lepas kan diriku tp suami ku tdk mau dan berkata," cerita dari akun @laras
"Mbakkk kamu hebat bisa setabah ini kalo aku ada di posisi mba beda cerita. Aku mau cari pintu yg lain aja buat masuk surga. Semoga mba sehat selalu," kata akun @nengyyahshop
"Dulu aku pernah ngayal gini bisa akur gitu terus saling bantu saling menyayangi nyatanya nyampe sekarang belum nikah-nikah," kata akun @lenterahati670.
Dari video tersebut diposting hingga artikel ini ditulis, akun @ginaagustin31 sudah menghimpun 1 juta penonton. Selain itu terdapat juga 67,100 akun yang memberi like dan 3144 komentar.