Brilio.net - Nggak cuma Sultan Andara yang punya rumah super mewah, adik-adik Raffi Ahmad juga memiliki hunian yang nggak kalah mewah. Salah satunya Nisya Ahmad. Namun sebelum pindah ke rumahnya sekarang, Nisya sempat tinggal bersama Raffi Ahmad.
Hunian Nisya Ahmad berdiri di atas tanah seluas 225 meter persegi dengan fasilitas super mewah, seperti dilengkapi lift yang bisa membawa muatan hingga 400 kg. Nggak cuma itu, rumah ini juga memiliki teras yang di desain ala kafe kekinian. Nuansa huniannya pun sejuk sehingga bakal bikin betah untuk bersantai.
BACA JUGA :
Penampilannya tampak beda saat liburan di Korea, 9 potret Nisya Ahmad ini hidungnya bikin salfok
Satu di antara sudut rumahnya yang terlihat cantik yaitu area kamar tidur. Area ini didesain cukup simpel dengan warna dinding hijau emerald. Layaknya hunian mewah para artis lain, kamar wanita 33 tahun itu juga dilengkapi wardrobe. Penasaran seperti apa penampakannya?
Yuk simak 9 kamar tidur Nisya Ahmad yang namun minim barang, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (1/6).
1. Untuk menuju kamar tidur, Nisya Ahmad dan sang suami bisa menggunakan lift dan anak tangga. Begini penampakan lift di rumah Nisya yang serba hitam.
BACA JUGA :
Sebelahan langsung dengan ruang keluarga, 11 potret dapur Nisya Ahmad ini interiornya estetik
foto: YouTube/Tya Ariestya
2. Di lantai 2 terdapat 3 kamar yang terdiri dari kamar anak-anak dan kamar utama. Di koridor depan kamar utama terdapat sofa biru gelap yang senada dengan gorden.
foto: YouTube/Tya Ariestya
3. Kamar tidur utama memiliki pintu besar bermaterial kayu dengan gagang pintu yang panjang.
foto: YouTube/Tya Ariestya
4. Ketika memasuki area kamar langsung terlihat rak dan foto yang terpajang. Kamar utama ini didominasi jendela yang cukup besar di kedua sisi kanan dan kiri.
foto: YouTube/Rans Entertainment
5. Kamar ini tertata dengan rapi yang minim barang. Hanya ada nakas panjang berwarna hijau sage.
foto: YouTube/Tya Ariestya
6. Uniknya, tempat tidur di kamar ini tidak menggunakan dipan. Pasalnya meski sudah punya kamar masing-masing, anak Nisya masih suka tidur bersamanya. Dengan begitu, Nisya bisa dengan mudah menambah kasur lipat untuk tidur maupun menikmati waktu nonton TV bersama keluarga kecilnya.
foto: YouTube/Tya Ariestya
7. Di sisi lain terdapat wardrobe yang dilengkapi dengan meja rias kecil disertai cermin panjang. Terlihat seluruh alat makeup Nisya tertata rapi.
foto: YouTube/Tya Ariestya
8. Begini area wardrobe Nisya yang tak terlalu luas tapi cukup untuk menempatkan koleksi pakaian, sepatu, dan tasnya.
foto: YouTube/Tya Ariestya
9. Terakhir, di kamar utama juga dilengkapi kamar mandi yang full dengan area shower, toilet, bathub, dan wastafel panjang. Ada pula lemari putih kecil sebagai tempat handuk.
foto: YouTube/Rans Entertainment