1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
15 Juni 2022 20:45

Sanitasi adalah upaya menjaga kesehatan lingkungan, ini penjelasannya

Sanitasi adalah upaya kesehatan dengan cara memelihara dan melindungi kebersihan lingkungan. Kharisma Alfi Tiara
foto: freepik.com

Brilio.net - Sanitasi adalah upaya kesehatan dengan cara memelihara dan melindungi kebersihan lingkungan. Tujuan dari sanitasi adalah memberikan lingkungan hidup yang sehat bagi masyarakat, menjaga sumber daya alam, memberikan keselamatan, dan keamanan.

Dengan memastikan bahwa lingkungan yang menjadi tempat tinggal selalu terjaga kebersihannya jadi salah satu langkah yang dapat dilakukan untuk menghindari penyakit. Sanitasi adalah faktor penting yang perlu diperhatikan terutama dengan menyediakan sarana air bersih, menyediakan tempat sampah, dan pengelolaan limbah.

BACA JUGA :
11 Penampakan nyeleneh tumpukan barang bekas, bikin heran lihatnya


Lingkungan hidup yang kotor dapat berpengaruh pada kesehatan tubuh manusia. Maka dari itu, sanitasi merupakan salah satu persyaratan dalam rumah sehat. Adanya sanitasi dapat memberikan upaya pencegahan penyakit yang menitikberatkan kegiatan pada usaha kesehatan lingkungan hidup manusia.

Berikut penjelasan selengkapnya mengenai sanitasi, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (15/6).

BACA JUGA :
75 Motto hidup tentang kebersihan, jadikan lingkungan nyaman

Pengertian sanitasi.

foto: freepik.com

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), sanitasi adalah usaha untuk membina dan menciptakan suatu keadaan yang baik di bidang kesehatan, terutama kesehatan masyarakat. Sementara, sanitasi lingkungan yaitu cara menyehatkan lingkungan hidup manusia terutama lingkungan fisik, yaitu tanah, air, dan udara. Adapun pengertian sanitasi menurut para ahli, diantaranya sebagai berikut.

1. Edward Scott Hopkins (1983).

Sanitasi adalah cara pengawasan terhadap faktor-faktor lingkungan yang mempunyai pengaruh terhadap kesehatan.

2. Notoatmodjo.

Sanitasi adalah perilaku disengaja dalam pembudayaan hidup bersih dengan maksud mencegah manusia bersentuhan langsung dengan kotoran dan bahan buangan berbahaya lainnya dengan harapan usaha ini akan menjaga dan meningkatkan kesehatan manusia.

3. Azwar.

Sanitasi adalah usaha kesehatan masyarakat yang menitikberatkan pada pengawasan teknik terhadap berbagai faktor lingkungan yang memengaruhi atau mungkin memengaruhi derajat kesehatan manusia.

Tujuan sanitasi.

foto: freepik.com

Pada dasarnya sanitasi bertujuan untuk dapat mengurangi dan mengendalikan kebersihan lingkungan manusia sehingga terwujud sebuah kondisi yang baik sesuai dengan persyaratan kesehatan. Namun, berikut ini tujuan sanitasi secara umum, diantaranya sebagai berikut.

1. Memperbaiki, mempertahankan, dan mengembalikan kesehatan yang baik pada manusia.

2. Menghasilkan produk sanitasi yang aman dan sehat dari pengaruh risiko yang dapat menyebabkan penyakit bagi manusia.

3. Membudayakan hidup bersih yang bertujuan supaya masyarakat tidak berinteraksi langsung dengan limbah.

4. Dapat mengelola limbahatau sampah dengan baik, teratur, dan berkesinambungan. Misalnya dengan memilah sampah plastik, kertas, organik, kaca, dan logam.

5. Sanitasi bertujuan untuk membuat dan mengatur saluran pembuangan limbah rumah tangga (dapur dan kamar mandi).

Manfaat sanitasi.

foto: freepik.com

Adapun manfaat dari sanitasi terhadap kehidupan, antara lain sebagai berikut.

1. Mencegah dan mengurangi terjadinya polusi udara, misalnya bau tidak sedap.

2. Terciptanya kondisi lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman bagi manusia.

3. Melindungi setiap orang dari faktor-faktor lingkungan yang dapat menimbulkan gangguan terhadap kesehatan fisik maupun mental.

4. Adanya sanitasi bermanfaat mengurangi jumlah presentase sakit.

5. Mencegah timbulnya penyakit menular.

Ruang lingkup sanitasi.

foto: freepik.com

Mengacu pada pengertian sanitasi, berikut ada beberapa hal yang termasuk dalam ruang lingkup sanitasi.

1. Penyediaan air bersih atau air minum (water supply) hal ini meliputi pengawasan terhadap kualitas, kuantitas, serta pemanfaatan air.

2. Teknik pengolahan sampah (refuse disposal), ini meliputi cara pembuangan sampah, peralatan pembuangan sampah, dan cara penggunaannya.

3. Pengolahan makanan dan minuman (food sanitation), ini termasuk prinsip pemilihan, penyimpanan, pengolahan, penyimpanan makanan siap saji, pengangkutan, dan penyajian makanan.

4. Pengawasan atau pengendalian serangga serta binatang pengganggu atau pengerat.

5. Kesehatan dan keselamatan kerja, ini meliputi ruang kerja misalnya pekerjaan, cara kerja, dan tenaga kerja.

Sumber: Mubarak, dkk. 2021. Pengantar Kesehatan Lingkungan. Penerbit Yayasan Kita Menulis.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags