Brilio.net - Warung umumnya berbentuk seperti rumah atau toko kecil dengan ruangan yang lebar dan setengah terbuka. Namun, agaknya berbeda dengan warung di salah satu kampus berikut ini.
Warung di sebuah kampus ini sempat viral di media sosial TikTok. Bagaimana tidak? Warung tersebut memiliki konsep yang cukup unik dibanding lainnya. Hal ini karena letaknya di balik tembok, pembeli yang notabene mahasiswa itu membeli dari lubang kecil yang ada pada tembok.
BACA JUGA :
Momen pria beli minum di 'warung gaib', tak pernah tahu penjualnya
Momen ini direkam oleh pemilik akun TikTok @yusufapriliaa. Menurut penuturan Yusuf, bolongan kecil pada tembok itu dibuat untuk mempermudah mahasiswa yang ingin jajan. Keberadaan warung tembok ini telah diketahui orang-orang melalui mulut ke mulut.
Si pengunggah pun mengaku selama lima tahun jajan di sana, dia tidak pernah tahu seperti apa sosok penjual dari warung tembok tersebut.
BACA JUGA :
Warung makan unik, layani pesanan pelanggan pakai katrol kerekan ember
foto: TikTok/@yusufapriliaa
"Hampir 5 tahun kalau beli minuman disini belum pernah tau yang jual orangnya siapa," ujar Yusuf seperti dikutip brilio.net, Sabtu (16/7).
Bukan hanya Yusuf, warganet juga penasaran dengan sosok penjual yang hanya terlihat tangannya itu saja. Rasa penasaran ini dijawab oleh akun @lil_snid melalui video TikTok miliknya.
foto: TikTok/@lil_snid
Video yang diunggah Rabu (13/7) itu memperlihatkan sosok penjual dari warung tembok yang sempat viral. Dalam video tersebut pun tertulis 'Akhirnya bisa tidur nyenyak'.
Sosok penjual tersebut merupakan seorang bapak-bapak paruh baya. Dia menggunakan kacamata serta kaos putih. Saat kamera mengarah kepadanya, penjual itu tersenyum.
foto: TikTok/@lil_snid
Video ini seketika ditanggapi oleh warganet lain. Beberapa orang menyayangkan komentar warganet sebelumnya yang menuduh si penjual menjajakan dagangannya menggunakan air kotor.
"Donaaasii pleasee, gua gabisa liat orangtua udah berumur tp kerjaa," tulis akun azhaarainayaseen.
"org tua mana yg mau membohongi pembelinya dgn cara air kotor/tidak bersih, dilihat dari raut wajahny saja dia org baik. sehat sehatki kakek," kata akun Nyctophile.
"Sehat ya kek. Semoga jualannya laris dan berkah," timpal akun Pearl Kony.
"thank u bang infonya Maa shaa Allah sehat2 bapaknya," tutur akun Linachan.