1. Home
  2. »
  3. Wow!
28 Februari 2017 00:05

Suasana berbeda ngegym di atas kapal terapung, keren!

Jadi makin semangat ngegym ya! Syifa Fauziah

Brilio.net - Saat ini, olahraga menjadi bagian gaya hidup bagi masyarakat di kota-kota besar. Semakin berkembangnya zaman, semakin berkembang pula jenis-jenis olahraga yang bisa dicoba, salah satunya adalah gym.

Kalau ngegym biasanya dilakukan di dalam studio di dalam mall atau dalam gedung, berbeda dengan tempat gym yang satu itu. Pasalnya, tempat gym yang satu ini berada di dalam sebuah kapal terapung di tengah danau. Keren!


Dilansir brilio.net dari travelstoday, Selasa (28/2). Sebuah studio di Paris meluncurkan studio ngegym yang berbeda, di mana studionya berada di tengah sungai yang untuk menggerakan perahu membutuhkan tenaga dari para penumpang untuk berolaharaga.

Ide menarik ini dicetuskan oleh perusahaan asal Italia, Carlo Ratti Associati dengan mengusung konsep untuk menampilkan berapa banyak energi yang bisa menggerakan sebuah perahu, jadi harus olahraga untuk untuk berjalan di atas air ini.

Panjang dari perahu gym ini sekira 65 kaki dan memiliki jendela transparan dengan pemandangan bagus selama mengarungi Sungai Paris Siene. Perahu ini mampu menampung 45 individu yang berolahraga dengan sepeda.

Sementara untuk teknologinya sendiri, Carlo Ratti memasang teknologi mesin ARTIS yang sudah dirancang dengan peralatan olahraga, di mana energi manusia akan digunakan untuk masa depan. Ini menjadi solusi ramah lingkungan untuk berjalan-jalan di sana.

Perahu ini diatributkan untuk Beateaux Mouches perahu ferry tradisional. Gelas transparan akan memberikan pemandangan luar biasa dari kota. Selain menjadi moda transportasi, saat malam perahu ini bisa digunakan untuk pesta dan selebrasi.

Selain itu, perahu ini juga dilengkapi dengan layar yang akan menampilkan berapa energi yang sudah dikeluarkan untuk berjalan di sungai Seine. Namun, sekarang desain sedang dirancang untuk generasi masa depan. Keren!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags