Ciri-ciri syair.
foto: Pexels/Suzy Hazelwood
BACA JUGA :
Sinopsis adalah, pahami pengertian, fungsi, ciri, dan cara membuatnya
Seperti disinggung sebelumnya, syair memiliki karakteristik yang khas dan ciri-ciri pembeda dengan karya sastra lainnya. Berikut beberapa ciri-ciri yang terdapat pada syair:
1. Syair terdiri dari empat baris.
Syair adalah karya sastra lama Indonesia yang terdiri dari empat baris dan dalam empat baris tersebut akan terdiri dari beberapa bait.
BACA JUGA :
Sastra adalah seni bahasa, ketahui pengertian, fungsi, dan jenisnya
2. Setiap baris terdiri dari 4 - 6 kata.
Ciri khas syair yaitu memiliki empat sampai enam kata setiap barisnya dengan bunyi akhir yang sama.
3. Setiap baris terdiri dari 8 - 12 suku kata.
Selain setiap barisnya memiliki 4-6 kata, syair juga tersusun dari 8-12 suku kata.
4. Semua baris adalah isi.
Semua baris yang terdapat pada syair merupakan isi. Hal ini yang membuat syair berbeda dengan karya sastra lainnya.
5. Syair memiliki rima akhir a-a-a-a.
Setiap baris syair diakhir dengan bunyi rima yang sama.
6. Memiliki isi cerita atau pesan.
Biasanya syair mengandung unsur sejarah, agama, nilai moral, dan nasihat yang baik.