1. Home
  2. »
  3. Wow!
8 November 2023 12:45

Tanpa mengecat ulang, ini cara bersihkan bercak kuning di lemari kayu pakai 1 jenis pembersih kuku

Bahan ini memiliki sifat sebagai pelarut yang dapat memecah susunan kimia dari noda bercak kuning Syeny Wulandari

Brilio.net - Lemari adalah benda wajib yang harus dimiliki semua orang di rumah. Fungsi dari lemari sudah tentu untuk menyimpan segala macam baju hingga barang-barang lain.

Salah satu yang umum digunakan adalah lemari kayu. Lemari kayu masih banyak diminati karena memiliki tampilan yang estetik dan natural. Tentunya hal tersebut tidak lepas dari cat kayu yang digunakan.

BACA JUGA :
Jangan asal digantung, ini cara mudah menggantung gamis panjang di lemari pendek, jadi auto rapi


Cat kayu memiliki beragam tampilan yakni tampilan gloss, doff dan matte. Ketiga tampilan tersebut sudah sangat umum diterapkan pada furnitur terutama tampilan gloss yang notabene memberikan kesan permukaan furnitur mengilap bak kaca.

Sedangkan untuk masalah warna, cat kayu dibedakan menjadi dua macam yakni warna solid dan warna natural kayu. Pada umumnya, warna solid adalah warna yang menutup tampilan serat pada kayu sedangkan tampilan natural kayu cenderung transparan warna kayu dan tetap memperlihatkan tampilan serat kayu itu sendiri.

Meskipun demikian, lemari yang menggunakan kayu perlu diberikan perawatan rutin. Perawatan dilakukan bukan karena kayunya akan lapuk dalam waktu dekat, melainkan untuk menjaga tampilannya.

BACA JUGA :
Trik mudah bersihkan noda coretan pulpen di lemari plastik, cukup pakai 1 alat mandi

Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh pemilik lemari kayu adalah noda yang menempel di permukaan kayu, baik itu noda air, krayon, minyak, atau lainnya. Noda-noda ini bisa membuat lemari kayu menjadi kusam, berubah warna, bahkan bercak kuning.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags