1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
11 April 2023 03:27

Terungkap cara bikin adegan kecelakaan mobil di sinetron, kalau gagal take bisa rugi bandar

Proses syutingnya tanpa green screen lho~ Ardho Aflyandri
foto: TikTok/@anggipuri.id

Brilio.net - Bagi kamu yang pernah nonton sinetron atau film, pasti pernah nggak sih setidaknya sekali melihat adegan mobil yang rusak? Entah itu tidak disengaja atau tidak disengaja, pastinya kamu nggak boleh dong merusak mobil di dunia nyata. Selain karena harga mobil yang relatif mahal, tindakan merusak sesuatu juga akan merugikan diri kamu sendiri dan orang lain juga.

Nah, saat melihat film-film, kamu mungkin pernah terpikir bahwa untuk menghemat anggaran, maka green screen akan digunakan untuk mengedit sebuah adegan sedemikian rupa seperti yang diinginkan. Namun kenyataannya, tidak semua hal bisa diedit dengan green screen lho. Apalagi ketika itu menyangkut adegan penting, maka kesungguhan dan keseriusan sutradara sekaligus pemain film akan lebih menonjol jika adegan dilakukan tanpa bantuan green screen.

BACA JUGA :
Ruangan kosong di kantor ini disulap jadi kamar anak, hasilnya yang estetik bikin iri


Video Tiktok berdurasi 14 detik yang dipost oleh akun @anggipuri.id ini kiranya dapat menjadi bukti dari hal tersebut, sebagaimana dilansir brilio.net pada Senin (10/4). Mengambil sebuah adegan scene yang penting ternyata membutuhkan aksi dan benda nyata yang harus dilakukan dengan cepat dan tepat.

BACA JUGA :
25 Arti mimpi banjir, bisa jadi isyarat keberuntungan dan kesuksesan karier

foto: TikTok/@anggipuri.id

Awalnya terlihat beberapa orang di tempat scene akan diambil berkumpul di dekat dataran tinggi. Disana, terlihat beberapa orang yang telah bersiap-siap di posisi untuk mengangkat dan menggulingkan mobil yang dikira menjadi bagian "mainan" dari sinetron tersebut. Mereka pun mengambil ancang-ancang menggulingkan mobil tersebut.

foto: TikTok/@anggipuri

Rupanya, saat mobil tersebut digulingkan, terlihat bahwa mobil yang digunakan tersebut adalah mobil asli sebagaimana tampak pecahan kaca dan kerusakan mesin mobil setelah jatuh ke dasar tanah. Artinya, take adegan tersebut benar-benar harus dilakukan secara berhati-hati dan penuh perhitungan agar tidak menimbulkan kerugian bagi kru dalam pembuatan film tersebut.

Pembuatan adegan yang tidak memakai bantuan green screen ini rupanya menarik perhatian netizen. Banyak dari mereka yang memuji ketotalitasan kru dan sutradara dalam membuat sinetron, namun tidak sedikit pula yang menyayangkan kehancuran dari mobil yang ternyata bukanlah mobil mainan tersebut.

"totalitas" ujar @wawaymelukis

"nggak rugi apa?" tanya @amelia_ramadhani42

"sayang ya mobil nya" komentar @irbagusbastian

"tumben pakek mobil beneran" tulis @impphzall

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags