Brilio.net - Pada 21 Januari 2019 lalu, para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Banyuwangi mendapat siraman tohani dan motivasi dari Ustaz Yusuf Mansur. Dalam kesempatan itu, dai kelahiran 19 Desember 1976 tersebut memotivasi para ASN untuk menjadikan pekerjaan sebagai pengabdian kepada Allah SWT.
"Bekerja yang kita lakukan, memberikan pelayanan kepada masyarakat, jangan dianggap sebagai beban. Tapi, jadikan kerja kita ini sebagai bagian dari pengabdian kita kepada Allah SWT," ungkap Yusuf Mansur.
BACA JUGA :
Hidupnya inspiratif, penjual roti ini dapat kejutan mengharukan
Ia menambahkan bahwa dengan membuat semua pekerjaan sebagai pengabdian atau khidmat, maka pekerjaan yang dilakukan akan mempunyai nilai lebih di hadapan Allah.
"Jika kita bisa menjadikan pekerjaan sebagai khidmat, maka kita bisa mengonversi kepada Allah. Tinggal doa, Ya Allah saya telah membantu menyelesaikan masalah orang lain, maka selesaikanlah masalah saya, Ya Allah," jelas pengasuh Pesantren Darul Quran tersebut.
Selain memotivasi, Ustaz Yusuf Mansur juga memberi contoh bagaimana kekuatan khidmat dapat mengubah sesuatu yang tak mungkin menjadi hal yang dapat terwujud. Salah satunya seperti yang dialami oleh Ari, seorang santri di pesantrennya.
BACA JUGA :
Kisah 7 bocah nabung 10 bulan untuk beli sapi kurban, bikin salut
Ari merupakan santri yang memiliki kecerdasan terbatas dibandingkan dengan teman-temannya yang lain. Namun, ia memiliki sifat ringan tangan dalam membantu berbagai urusan pesantren maupun kawan-kawannya.
Berbeda dari kawan-kawannya yang melanjutkan ke berbagai universitas bergengsi di dalam dan di luar negeri setelah lulus, Ari tak memiliki rencana apa pun. Ia hanya mengantarkan teman-temannya yang akan tes kuliah di Tunisia. Di saat itulah, nilai khidmat yang ia lakukan selama di pesantren diubah oleh Allah menjadi keuntungan bagi dirinya.
"Kuasa Allah, si Ari yang hanya menunggu di depan pintu tersebut, bertemu dengan Syekh Akbar yang bertanggung jawab atas penerimaan beasiswa. Tanpa ada apa-apa, si syekh langsung memberikan tiket khusus untuk menerima Ari dalam program beasiswa ke Tunisia tersebut," ujar Yusuf Mansur.
foto: merdeka.com
Hal inilah yang patut dicontoh oleh para ASN. Dengan menjadikan pekerjaan sebagai pengabdian dengan memberikan yang terbaik, maka akan mendapat hal yang jauh lebih baik dari Allah.
"Berikan pelayanan yang terbaik, maka Allah akan melayani Anda sekalian dengan lebih baik. Inilah rahasia yang saya lakukan juga," terangnya.
Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menegaskan, berbagai prestasi yang diraih oleh Banyuwangi tidak terlepas dari doa dan upaya untuk berkhidmat kepada masyarakat Banyuwangi.
Banyak hal yang rasanya begitu sulit untuk bisa dicapai oleh Banyuwangi, tapi berkat doa, santunan anak yatim, dan niat kita berkhidmat kepada masyarakat Banyuwangi, selalu saja diberi kemudahan dan jalan," ungkap Anas.
Untuk itu, Anas mengharapkan semua ASN bisa menggali spirit kerja sebagaimana yang dimotivasi oleh Ustad Yusuf Mansur.
"Mari mulai sekarang kita bisa mengaplikasikannya dalam kerja kita. Berikan pelayanan yang terbaik dan berdoalah, pasti Allah akan memudahkan urusan kita," katanya.