Momen pernikahan tersebut semakin meriah karena teman-teman dari sang mempelai pria sangat totalitas dalam memeriahkan pernikahan tersebut dengan mengenakan seragam bertuliskan JNE. Sesampainya di lokasi akad, calon pengantin laki-laki dikeluarkan dari kardus, dia kemudian menemui calon istri untuk melaksanakan ijab qobul.
BACA JUGA :
111 Kata-kata bijak tentang pernikahan, nasihat agar rumah tangga jadi langgeng dan harmonis
Setelah prosesi ijab qobul selesai kedua pengantin tampak berfoto ria bersama keluarga masing-masing. Tak lupa kurir-kurir paket yang mengarak tadi pun ikut berfoto dengan pengantin. Terlihat beberapa tamu undangan merasa terhibur dengan konsep pernikahan unik tersebut.
BACA JUGA :
Kisah 11 seleb kepincut sahabat sendiri hingga menikah, termasuk Mikha Tambayong
Sementara itu, warganet yang menyaksikan videonya menuliskan beragam komentar lucu. Mereka heran sekaligus terhibur dengan konsep pernikahan tak biasa ini.
"Kualitas produk oke, harga oke, pengiriman cepat," ujar akun @efvraaaaim.
"Pembeli pun gak terima karena barang tidak sesuai foto," tulis akun @gakakceriah.
"JNE (Jasa Nikah Express)," kata muhsa_anwar
"Untung pengantin wanita nya gak di bubble wrap," kata akun @muhsa_anwar.
"Lalu si Penerima barang merasa ga sesuai karena minus lecet," dari akun @denarefu.
View this post on Instagram