1. Home
  2. »
  3. Wow!
9 April 2020 19:02

Viral bagi makanan pakai Ferrari, ini 5 fakta Shandy Purnamasari

Shandy Purnamasari merupakan pengusaha di bidang kecantikan. Shofia Nida
foto: Instagram/@shandypurnamasari

Brilio.net - Beberapa hari lalu, seorang wanita mendadak viral setelah aksinya bersama suami membagikan nasi bungkus gratis di pinggir jalan. Aksinya menyita perhatian karena menggunakan mobil Ferrari.

Tak hanya itu, ia juga membagikan sembako dengan cara menggantungkan puluhan kardus berisi mi instan di depan pagar agar orang dapat mengambilnya.


Setelah ditelusuri, rupanya wanita tersebut bernama Shandy Purnamasari. Dengan mobil Ferrari-nya, Shandy kerap tampil modis dan fashionable pada setiap kesempatan. Gayanya yang cetar, menggambarkan bahwa ia adalah wanita kaya raya terbukti dari beberapa postingan di Instagramnya @shandypurnamasari yang kerap membagikan beberapa aktivitas sehari-harinya.

Selain membagikan postingan aktivitas sehari-hari, ia juga sering membagikan kebersamaannya dengan keluarga. Hal tersebut membuktikan bahwa Shandy tetap menomorsatukan keluarganya di tengah kesibukan berbisnis.

Nah, penasaran bagaimana profil lain dari seorang Shandy Purnamasari? Berikut brilio.net merangkum dari berbagai sumber pada Kamis (9/4), 5 fakta Shandy Purnama yang kaya raya.

1. Pengusaha asal Surabaya.

BACA JUGA :
Aksi 5 warganet bagikan makanan gratis saat pandemi corona

foto: Instagram/@shandypurnamasari

Shandy sering membagikan postingan di Instagramnya, terlihat dengan gaya hidup glamor. Ia merupakan pengusaha asal Surabaya.

2. Pemilik klinik kecantikan.

foto: Instagram/@shandypurnamasari

Shandy merupakan pemilik usaha MS Glow Aesthetic Clinic yang didirikan pada tahun 2013. Klinik kecantikannya telah hadir di kota-kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Malang, Bandung, dan Bali.

3. Pengusaha berbagai bidang.

foto: Instagram/@shandypurnamasari

Tak hanya menjadi pengusaha di bidang kecantikan, Shandy juga memiliki usaha bus travel agent yang menyediakan armada-armada bus untuk berwisata.

4. Berteman dengan sejumlah selebritis Tanah Air.

foto: Instagram/@shandypurnamasari

Sosialita ini memiliki relasi dengan sejumlah selebritis ternama seperti Rossa, Prilly Latuconsina, Luna Maya, dan Jessica Iskandar.

5. Sering berlibur keluar negeri bersama keluarga.

foto: Instagram/@shandypurnamasari

Shandy memiliki hobby traveling bersama keluarga, tak tanggung-tanggung ia sering berlibur keluar negeri bahkan pernah menyewa jet pribadi.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags