Ricko pun mengaku sering mendapatkan komentar bahwa ibunya tersebut bukan ibu kandung atau kakaknya. Namun ia sudah kebal. Ia pun menjelaskan, jika ibunya lahir pada 1980, sementara dirinya pada 2001. Maka dari itu, paras keduanya tak terlihat jauh berbeda.
BACA JUGA :
Kisah haru driver ojek online narik seharian demi beli kado untuk ibu
foto: TikTok/@rickopr
"Sekarang mama punya 4 anak, dan gua anak pertamanya," jelas Ricko dalam video yang lain.
"Walapun jarak gua ama mama 21 tahun tapi kerasa kayak pacar sendiri *makanya jomblo," ungkapnya lebih lanjut.
BACA JUGA :
Momen haru anak gendong ibu saat hujan deras jelang sholat Idul Fitri
foto: TikTok/@rickopr
Ia pun mengaku tidak peduli dengan perkataan orang lain, yang terpenting adalah keluarganya tetap bahagia.
"Yang penting gua ama keluarga gua bahagia," jelasnya.
Dalam video lainnya, ia juga mengunggah momen kebersamaan dengan ibunya tanpa memakai filter.
foto: TikTok/@rickopr
"Selalu insecure bareng mama kalau buat video gak pake effect," ungkapnya.
Video kebersamaan Ricko dan ibunya yang diunggah di TikTok tersebu mendapatkan sorotan dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang memuji sosok sang ibu yang menolak tua dan awet muda. Beberapa dari mereka juga ada yang membagikan pengalaman ibu mereka disebut awet muda.
"ibunya sih menolak tua," kata akun @dewifortuna838.
"mamaku 34th aku 17th sering bngt pas jalan banyak yg bilang kalau kita tu kakak adik pdahal mama sm anak," kata akun @anakemamaeniii.
"masaallah, ibunya masih cantik," ujar akun @amidianlestari.
"sehat slalu ya mom,,,aku malah 40 anakq gadis umur 20, sering di bilang kakak beradik," ucap akun @triyaniendang180.
"siapa sangka itu ibu nyatp aku suka dgn keharmonisan antara ibu dn anak," kata akun @umiii2809.