Brilio.net - Selama ini wanita paling tahu tren makeup ala Korea atau Amerika yang kekinian. Makeup dengan sapuan tipis tapi tetap on point jadi andalan kebanyakan kaum hawa. Bahkan sampai ada tren makeup 'no makeup look'.
Walau semua wanita senang dengan makeup yang tipis dan flawless, ada juga beberapa orang yang punya selera berbeda, nih. Misalnya saja makeup dengan gaya ala wanita di era 1920 hingga 1950-an. Di era tersebut penampilan wanita, terutama definisi wanita sempurna memang berbeda sekali dengan sekarang.
BACA JUGA :
Wanita ini makeup wisuda dengan tema korean look, bak boneka hidup
Perbedaan itu terlihat jelas pada bentuk alis serta gaya rambut yang dipakai. Hal ini lah yang coba ingin ditunjukkan oleh pemilik akun TikTok @kkambingpirang. Melalui unggahan video, wanita ini membuat makeup look ala 1930-an.
"Alis 1930-an, tapi makeup 1930-an nggak kayak gitu," tulisnya, dikutip dari @kkambingpirang, Selasa (23/8).
BACA JUGA :
Wanita bermata panda dirias jadi manten Sunda, hasilnya bikin melongo
foto: TikTok/@kkambingpirang
Dalam video tersebut, wanita tersebut sebelumnya memakai alis dengan gaya saat ini. Ia kemudian mengoreksi alis tersebut dan membuat makeup alis di zaman 1930-an.
Tanpa ragu wanita itu menghapus alisnya serta mencukur habis alis tipisnya. Ia menggunakan pisau cukur untuk merontokkan alis matanya hingga botak.
foto: TikTok/@kkambingpirang
Setelah botak, wanita itu kemudian diratakan dengan bedak. Baru setelah itu alis dibentuk menggunakan pensil alis berwarna coklat tua.
Alis yang dibuat juga tidak terlalu tebal, melainkan tipis dan panjang. Alis dibuat berjarak dengan mata, sehingga terdapat ruang yang cukup lebar antara mata dengan alis.
Selain recreate makeup ala 1920 hingga 30-an, akun TikTok @kkambingpirang juga memberikan informasi terkait dunia makeup di masa itu. Tentang bagaimana standar kecantikan, alat makeup yang dipakai, serta bentuk alis dari masa ke masa.
foto: TikTok/@kkambingpirang
Video tentang bentuk alis di era 1930-an ini berhasil menarik perhatian publik. Mereka ikut memberikan tanggapan di kolom komentar.
Walau dicukur habis alisnya, namun penampilan wanita itu sukses bikin melongo. Gaya riasan vintage hingga babat alis cocok untuk wajahnya. Diunggah akhir Juli lalu, hingga Selasa (23/2) video ini sudah ditonton 5,5 juta kali dengan menuai komentar lebih dari 2.300.
"semudah itu nyukur alis?kalau aku dah nyesel pasti," kata flour.
"HEH KAK ITU BENERAN DICUKUR ABIS ALISNYAAA, SYOK BGT ," tulis utiyyyaa.
"alisku yg tipis ini auto mental breakdown kak," ungkap MAMEN.
"sumpaah gimana ya unik sama keren bngt KK," puji heyoo.
"kakaknya cantik banget asliii, positive vibes, sebut akun kaying.
"tapi tapiii muka nya emang cocok alisss kecil gituu cantikkk, " tulis akun An Ichaa