Brilio.net - Kamu tahu nggak hewan apa saja yang warnanya hitam pekat? Pasti kamu langsung ingat hewan macan kumbang tentunya. Nah, ternyata di dunia ini ada juga hewan langka yang warnanya sangat hitam, lebih hitam dari biasanya. Beberapa di antaranya memang akibat kelainan pada kulitnya sejak lahir. Kelainan pada hewan-hewan ini disebut melanisme (lebih hitam dari kedaaan normal).

Nah, kamu pasti sudah semakin penasaran dengan hewan-hewan langka ini? Yuk simak 10 foto hewan langka berwarna hitam pekat seperti brilio.net lansir dari Wittyfeed, Senin (30/1).

1. Macan kumbang.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Macan kumbang sebenarnya masih bagian dari spesies kucing besar. Macan kumbang ini memang memiliki bulu berwarna hitam pekat.

2. Ular tikus hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Ular tikus merupakan spesies ular yang tidak berbisa. Ular ini sering ditemukan di Amerika Utara.

3. Anak rusa hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Anak rusa hitam merupakan hewan yang sangat langka. Hewan langka ini bisa dijumpai di wilayah Austin, Texas.

4. Serigala hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Serigala hitam merupakan bagian dari serigala abu-abu (Canis lupus). Serigala hitam ini sama saja seperti serigala abu-abu, hanya saja ia mengalami melanisme.

5. Raja penguin hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Raja penguin hitam ini ditemukan di dekat Antartika. Namun hewan satu ini termasuk sangat mustahil sekali bisa ditemukan dengan kondisi berwarna hitam pekat.

6. Rubah hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Rubah hitam ini merupakan rubah merah yang mengalami perubahan pigmen yang ekstrem.

7. Kadal hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Kadal hitam satu ini merupakan hewan reptil yang sangat langka. Ia hanya hidup di Australia dan Selandia Baru.

8. Anjing laut hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Anjing laut biasanya berwarna coklat tua. Namun hewan yang masuk ke dalam jenis mamalia ini memiliki warna hitam pekat.

9. Tupai hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Tupai hitam ini mengalami mutasi pigmen yang sangat ekstrem. Warnanya yang hitam pekat membuat tupai ini termasuk ke dalam hewan langka.

10. Zebra hitam.

hewan langka berwarna hitam pekat  2017 berbagai sumber

Zebra hitam ini merupakan zebra paling langka di dunia. Zebra langka ini cuma ada di Taman Nasional Etosha, Namibia.