Brilio.net - Hewan peliharaan dipercaya membuat orang tidak kesepian dan hidupnya jadi lebih berwarna. Sebab, sang majikan bakal memiliki teman setia yang akan mengikutinya kemana saja. Tak hanya itu, hewan peliharaan juga menunjukkan sisi penyanyang manusia.
Nah, ternyata di balik sosok tegas para pemimpin dunia, mereka juga menyempatkan diri memelihara hewan peliharaan. Hewan peliharaan ini tak cuma dipajang tetapi benar-benar dirawat dengan sungguh-sungguh. Nah, berikut hewan peliharaan 10 pemimpin dunia dihimpun dari berbagai sumber, Selasa (11/7).
1. Joko Widodo memelihara kodok, burung dan kambing
Presiden Indoneisa ketujuh Joko Widodo memiliki hewan peliharaan yaitu kodok dan kambing. Dia menilai suara kodok mampu membuat pikirannya tenang. Tak hanya kodok, ia juga memelihara burung dan kambing. Beberapa waktu lalu, dia memamerkan kambing peliharaannya yang melahirkan lewat vlog.
2. Soekarno memelihara kera dan kucing
Kala Presiden Indonesia pertama Soekarno diasingkan di Ende, Flores memiliki hewan peliharaan kera dan kucing. Fakta ini terungkap lewat Buku Bung Karno: Ilham dari Flores untuk Nusantara karya pengawalnya Jae Bara.
3. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) memelihara burung
Presiden Indonesia keempat Gus Dur semasa menjabat hidupnya dikenal gemar memelihara burung berkicau. Menurut banyak sumber burung kicau yang paling disukainya Murai batu dan Cucakrowo.
4. Barrack Obama memelihara anjing
Presiden Amerika Serikat ke-44, Obama diketahui memiliki anjing kyang diberi nama Bo. Tak cuma satu, ia juga mengadopsi anjing lagi yang dinamai Sunny.
5. Vladimir Putin memelihara anjing
Presiden Rusia Putin gemar memelihara anjing berjenis Labrador. Anjing berwarna hitam miliknya dinaminya Koni. Diketahui, Koni adalah anjing pemberian Jendral Pasukan Rusia pada tahun 2000 kepadanya.
6. David Cameron memelihara kucing
Keluarga mantan PM Inggris David Cameron memiliki tradisi memelihara kucing. Hewan peliharaannya ini diberi nama Larry.
7. Kaisar Akihito memelihara ikan
Kaisar Jepang ini memelihara jenis ikan yang sangat unik, Exyrias. Ikan peliharaannya diketahui merupakan spesies baru hasil penelitian tim peneliti Jepang dan Australia.
8. Ratu Elizabeth II memelihara anjing
Ratu Inggris Elizabeth II memelihara anjing mirip herder tapi tubuhnya lebih kecil. Oleh karena itu, anjing tersebut disebut herder mini.
9. Winston Churchill memelihara babi
Mantan PM Inggris Churchill punya hobi memelihara hewan yang tak biasa. Arsip tahun 1926 mencatat dia tak kuat menahan rasa harunya untuk berpisah dengan beberapa hewan ternaknya, yang tak lain adalah babi.
10. Bhumibol Adulyadej memelihara anjing
Mendiang Raja Thailand Bhumibol Adulyadej ini semasa hidupnya adalah pencinta anjing. Satu yang paling disukainya adalah Thong Daeng. Anjing ini diselamatkan dari jalanan kota Bangkok dan dipeliharanya sejak kecil.
Recommended By Editor
- Aneh bin ajaib, 5 orang Indonesia ini namanya cuma satu huruf lho
- Usianya 20-an, 9 anak muda ini telah jadi orang terkaya dunia 2017
- 4 Orang Indonesia ini mendadak terkenal setelah cover lagu Despacito
- 10 Publik figur dunia paling dikenal kesederhanaannya, layak ditiru
- 5 Video makan ala DJ Butterfly ini bikin melongo, doyan apa kelaparan?