Brilio.net - Miss Earth International ialah kontes kecantikan yang diselenggarakan untuk mempromosikan dan meningkatkan kesadaran akan lingkungan. Pemenang kontes kecantikan ini akan dinobatkan sebagai ambasador pelindung lingkungan di dunia. Organisasi yang mendukung ajang ini ialah United Nations (UN), Earth Island Institute, Greenpeace, World Wide Fund for Nature (WWF), dan lainnya.

Tahun 2018 ialah ke-18 kalinya Miss Earth International diselenggarakan. Miss Earth International ke-18 ini akan diselenggarakan di Filipina. Malam penobatannya digelar pada Sabtu (3/11). Musisi dunia seperti Brian McKnight bakal akan tampil memeriahkan kontes kecantikan ini.

Kurang lebih 89 delegasi dari berbagai negara mengikuti ajang ini. Para delegasi mengikuti serangkaian program dalam Miss Earth International 2018.

Para delegasi mengunjungi destinasi wisata di Filipina dan mengunjungi berbagai sekolah untuk mengkampanyekan kesadaran menjaga lingkungan. Penilaian dalam kontes kecantikan ini ialah kecantikan dan ketenangan, pembawaan diri, kecerdasan dan kesadaran akan lingkungan.

Dalam kontes kecantikan ini, Indonesia mengirimkan Ratu Vashti Annisa sebagai perwakilan. Wanita yang akrab disapa Vashti ini ialah juara Miss Earth Indonesia 2018. Wanita kelahran Jakarta ini cukup berprestasi, ia pernah menjadi Best Delegation National Model United Nations, Washington DC 2014.

Dilansir brilio.net dari indonesianpageants.com, Jumat (2/11) Vashti targetkan untuk pecah telor di ajang Miss Earth International 2018. Yayasan yang menaungi Vashti, Eljohn Indonesia, optimis bahwa wanita 22 tahun ini akan kalahkan delegasi lain.

Vashti akan mengenakan busana terbaik seperti Goddes of the earth “Ratu Candra Darani” karya desainer Annisa Febby asal Banyuwangi, Jawa Timur dan kostum nasional “Bhakti Ring Segoro Kiduli” karya desainer asal Bali, Inggi Kendran.

Seperti apa sih perwakilan Miss Earth International 2018 dari Indonesia? Yuk simak pesonanya berikut ini dilansir brilio.net dari akun Instagram @ratuvashti, Jumat (2/11).

 

1. Vashti merupakan wanita kelahiran Jakarta, 29 Januari 1995.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

2. Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

3. Ia merupakan sarjana Ilmu Sosial Universitas Indonesia dan Bachelor of communications University of Queensland.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

4. Vashti merupakan perwakilan Puteri Indonesia Banten 2017.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

5. Ia juga menjadi juara Harapan 1 None DKI Jakarta 2014.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

6. Vashti memiliki hobi melukis, membaca, dan jalan-jalan ke pantai.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

7. Vashti memiliki mimpi punya clothing line sendiri.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

8. Ia juga berencana meneruskan studi master di Melbourne mengambil jurusan Global Communication.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

9. Vashti targetkan juarai ajang Miss Earth International 2018 dari Indonesia.

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti

 

10. “Pastinya adalah ingin pecah telor atau masuk semifinalis. Selebihnya mengikuti alur saja, yang jelas sudah banyak persiapan yang Vashti lakukan, mulai dari training, latihan catwalk, public speaking dan kebugaran," ujar Vashti dilansir brilio.net dari indonesianpageants.com, Jumat (2/11).

ratu vashti miss earth © Instagram/@ratuvashti