Brilio.net - Skincare jadi rangkaian perawatan kulit yang sudah tidak bisa dilewatkan. Banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika menggunakan skincare, mulai dari memperlambat penuaan dini, menjaga kekenyalan kulit, meminimalisir flek hitam pada wajah, dan masih banyak lagi. Semua produk rangkaian skincare penting, termasuk serum.
Skincare sendiri banyak sekali jenisnya, baik lokal maupun internasional. Salah satu produk lokal Tanah Air yang wajib kamu coba adalah serum Symwhite 377 Radiance Up dari Y.O.U Beauty. Serum ini diklaim mengandung Niacinamide dan SymWhite 377 yang bisa kamu dapatkan dalam SymWhite 377 Radiance Up! produk dari Y.O.U Beauty. Salah satunya adalah Radiance Up! Antioxidant Serum.
Untuk diketahui Niacinamide ini merupakan senyawa yang bekerja secara aktif dengan mencegah produksi zat kimia yang bisa menyebabkan munculnya efek peradangan pada tubuh. Selain itu, Niacinamide juga efektif untuk memperlambat proses perpindahan zat yang memberikan warna atau butir pigmen ke dalam sel kulit yang menjadikan kulit terlihat lebih cerah. Sementara itu, kandungan SymWhite 377 bekerja aktif dengan menghambat proses pembentukan melanin pada kulit.
foto: Y.O.U
Radiance Up! Antioxidant Serum menjadi produk dari Y.O.U Beauty yang direkomendasikan untuk kamu yang mengalami kulit kusam, berminyak, dan memiliki flek hitam. Ini berkat berbagai kandungan yang terdapat dalam Radiance Up! Antioxidant Serum dengan berbagai manfaat, berikut di antaranya.
1. Membantu Mengatasi Kulit Kusam dan Flek Hitam
Pertama, Radiance Up! Antioxidant Serum efektif untuk mengatasi kulit kusam dan flek hitam di wajah. Ini berkat kandungan SymWhite 377 yang membantu mengangkat sel kulit mati dan menyamarkan flek hitam yang sekaligus membantu mengembalikan kecerahan kulit.
2. Kaya akan Antioksidan yang Efektif Lawan Radikal Bebas
Selain itu, Radiance Up! Antioxidant Serum juga kaya akan kandungan antioksidan yang terdapat dalam ekstrak korean camellia. Tak hanya efektif melawan radikal bebas akibat polusi udara dan paparan sinar matahari berlebihan, ekstrak camellia korean dibantu dengan kandungan vitamin C juga bekerja secara aktif mencegah terjadinya kerusakan kolagen sehingga menjamin kesehatan kulit wajah tetap terjaga dengan baik.
3. Membantu Mengembalikan Kulit Lebih Cerah
Manfaat selanjutnya adalah membantu mengembalikan kulit lebih cerah. Kali ini berkat kandungan Niacinamide atau dikenal dengan vitamin B3 yang bekerja secara aktif untuk mencerahkan kulit dari dalam dan luar.
4. Membantu Mengurangi Kerusakan Kolagen dan Elastin pada Kulit
Rutin menggunakan Radiance Up! Antioxidant Serum turut mengurangi kerusakan kolagen dan elastin pada kulit wajah yang disebabkan oleh glikasi kulit. Ini berkat kandungan carnosine pada serum tersebut yang menjaga kulit tetap kencang dan bercahaya.
5. Mengurangi Produksi Melanin pada Kulit
Selain kandungan SymWhite 377, Radiance Up! Antioxidant Serum juga mengandung ekstrak licorice yang bekerja sebagai antioksidan sekaligus penghambat proses pembentukan enzim tirosinase yang efektif untuk membuat warna kulit jadi lebih cerah dan tampak awet muda.
6. Mengecilkan Tampilan Pori-Pori Kulit Wajah
Selain itu, Radiance Up! Antioxidant Serum juga membantu mengecilkan pori-pori kulit wajah berkat berbagai kandungan alaminya, termasuk Vitamin C, SymWhite 377, ekstrak licorice, dan ekstrak camellia korea, dan Niacinamide.
7. Aman Digunakan untuk Semua Jenis Kulit
Terakhir, Radiance Up! Antioxidant Serum aman digunakan untuk semua jenis kulit. Sebab, serum ini tidak menggunakan bahan kimia seperti paraben, alkohol, dan lainnya yang bisa membahayakan kulit, terutama untuk para pemilik kulit sensitif.
Selain Radiance Up! Antioxidant Serum, kamu juga bisa mendapatkan hasil kulit bebas kusam dan flek hitam lebih maksimal dengan menggunakan rangkaian produk lain dari Radiance Up! yaitu Radiance Up! Pure Cica Essence sebagai exfoliate dan Deep Radiance Up! Moisturizing Cream sebagai pelembap. Kamu bisa mendapatkan semua produk Radiance Up! di gerai resmi Y.O.U Beauty terdekat atau secara online melalui platform marketplace pilihanmu, seperti SymWhite 377 Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli, Akulaku, dan JD.ID.
Nah untuk informasi lengkap mengenai produk lain dari Y.O.U Beauty bisa dengan mudah kamu dapatkan melalui akun sosial media TikTok di @youbeauty_id atau akun Instagram di @youbeauty_idn.
Recommended By Editor
- Berawal dari mimpi, Raisa rilis dua produk Raine Beauty
- KVFI Dragon 2022 selesai digelar, ini deretan pemenang kompetisinya
- Tertarik bisnis jual beli pulsa? Ini 7 rahasia biar untung banyak
- Raisa segera luncurkan produk Raine Beauty, halal dan ramah lingkungan
- 4 Tips memilih laptop yang tepat untuk digital ilustrator, wajib tahu!