Brilio.net - Tak sedikit wanita di dunia ini yang memiliki masalah berat badan. Salah satu yang pernah menderita gara-gara berat badan berlebih adalah Amber Rachdi.

Wanita asal Oregon, Amerika Serikat ini pernah memiliki berat bedan hingga 300 kilogram. Wanita 26 tahun ini bahkan pernah merasa seperti monster menjijikkan.

Dalam sebuah acara televisi berjudul 'My 600-lb Life', Amber mengungkapkan dirinya memiliki kecemasan serius dan gangguan makan hingga membuatnya sangat sulit untuk berhenti mengunyah.

Namun pada tahun 2014, Amber sadar bahwa ia tidak bisa seperti itu selamanya. Amber pun bertekad melakukan perubahan. Ia juga mendapat dukungan oleh sang kekasih.

Kini penampilan Amber benar-benar jauh lebih menawan. Penasaran seperti apa transformasi tubuh Amber? Yuk simak lewat foto-foto yang brilio.net kumpulkan dari akun media sosialnya di bawah ini.

1. Begini penampilan Amber Rachdi saat bobotnya mencapat 300 kilogram.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

2. Saat itu ia biasa mengkonsumsi 4 porsi makan besar, coklat, permen, dan makanan berkalori tinggi lainnya. Amber pun hanya bisa bergerak dengan menggunakan skuter listrik.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

3. Namun di tahun 2014 Amber bertekad berubah. Sebagai permulaan, ia menjalani operasi gastric bypass yang membuat kantung lambungnya mengecil sehingga membuatnya merasa kenyang dan mengurangi porsi makan.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

4. Amber pun mengubah gaya hidupnya. Ia mulai makan sehat, berjalan, dan olahraga ringan. Dalam satu tahun ia berhasil menghilangkan 68 kilogram berat badannya.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

5. Selama tiga tahun terakhir, penampilan Amber benar-benar bikin pangling! Ia berhasil kehilangan berat badan hingga 181 kilogram.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

6. Teman-teman Amber hampir tak mengenalinya lagi. Ia merasa menjadi wanita yang baru dan memiliki rasa kepercayaan diri.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

7. Kini di usia 26 tahun, Amber benar-benar makin cantik dan seksi. Ia pun memiliki terapist agar bisa mengatur gaya hidup sehatnya.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram

8. Kini Amber juga aktif di media sosial untuk memberikan inspirasi dan membantu orang lain yang memiliki masalah berat badan dan kecemasan.

Cewek ini dulu berat badannya 300 kg, kini penampilannya seksi banget  2017 instagram