Brilio.net - Setiap orang pasti memiliki impian untuk bisa bertemu idolanya. Bertemu secara langsung pasti akan berbeda rasanya daripada melihat sang idola dari layar kaca saja. Berbagai usaha pasti akan dilakukan seseorang demi mendapatkan perhatian dari para idolanya. Salah satu media yang paling sering digunakan untuk menarik perhatian yaitu media sosial.

Seperti yang dilakukan oleh cewek asal Arizona, Amerika Serikat ini. Ia merupakan seorang fans berat Spider-Man dan tentunya ia sangat mengidolai sosok Tom Holland sebagai pemerannya. Untuk mendapatkan perhatian Tom, cewek bernama Tori Bernal ini meniru gaya-gaya pemotretan aktor 22 tahun tersebut.

Setidaknya ia menirukan empat gaya Tom Holland saat pemotretan sebuah majalah. Kemudian hasilnya ia unggah pada akun Twitter miliknya. Foto-foto tersebut kemudian viral dan berhasil mendapat 39 ribu retweet. Saat Tori bertemu idolanya pada sebuah acara, Tom Holland pun menyadari bahwa cewek tersebut yang menirukan gaya pemotretannya. Ia pun mengajak fans beratnya tersebut berbincang sampai foto bareng.

Nah, berikut ini potret Tori Bernal saat tirukan gaya pemotretan Tom Holland. Seperti brilio.net himpun dari akun Twitter pribadinya @@toribryanne, Senin (4/6).

1. Ini nih potret Tori saat menirukan gaya idolanya.

tirukan pemotretan Tom Holland  Twitter/@toribryanne


2. Saking ngefans dan demi mendapatkan perhatian Tom Holland, cewek 19 tahun ini totalitas tirukan gaya Tom saat pemotretan sebuah majalah.

tirukan pemotretan Tom Holland  Twitter/@toribryanne


3. Dari mulai pakaian, tempat bahkan sampai detailnya pun ia dibuat semirip mungkin.

tirukan pemotretan Tom Holland  Twitter/@toribryanne


4. Foto yang kemudian ia unggah pada akun Twitter-nya ini akhirnya menjadi viral dan mendapat perhatian langsung oleh sang aktor.

tirukan pemotretan Tom Holland  Twitter/@toribryanne


5. Saat bertemu di sebuah acara, Tom pun mengenali cewek tersebut yang menirukan gaya pemotretannya dan hasilnya viral. Kemudian ia diajak berbincang hingga foto bareng. Bikin iri!

tirukan pemotretan Tom Holland  Twitter/@toribryanne