Brilio.net - Kontes kecantikan Miss Universe 2018 akan diselenggarakan hanya dalam hitungan hari lagi. Kali ini Bangkok, Thailand menjadi tuan rumah dalam ajang Miss Universe yang diikuti oleh kurang lebih 94 kontestan dari seluruh negara di dunia.
Indonesia sendiri diwakili oleh juara Puteri Indonesia 2018, Sonia Fergia Citra. Cewek kelahiran Bangka Belitung ini sudah menuju Bangkok pada (28/11) kemarin. Puncak penghargaan Miss Universe bakal digelar pada Senin (17/12).
Saat ini proses kompetisi masih berlangsung, pada tahap pre-eleminary. Di sela-sela tahap penilaian ini, muncul kabar aksi ejekan dari salah satu kontestan. Praktis aksi dari salah satu kontestan ini menjadi perbincangan publik.
Sarah Rose Summers, kontestan asal Amerika yang sempat jadi sorotan berkat aksinya mengejek rekannya karena permasalahan bahasa. Sarah diketaui telah mengejek Miss Kamboja dan Miss Vietnam karena keterampilannya dalam bahasa Inggris.
Dilansir brilio.net dari laman CNA Lifestyle, dalam video Instagramnya, Summers terlihat bersama dua rekan lainnya, yakni Miss Colombia Valeria Morales dan Miss Australia Francesca Hung. Summers kemudian menanyakan kepada dua temannya apa yang mereka pikirkan tenang Miss Vietnam H'Hen Nie.
foto: Instagram/@sarahrosesummers
"Dia berpura-pura tahu begitu tahu bahasa Inggris dan setelah bercakap-cakap kamu mengajukan pertanyaan padanya, setelah melakukan percakapan dengannya, dan dia pergi," ungkap wanita 24 tahun itu.
Summers kemudian nampak menirukan ketika Nie tersenyum dan mengangguk-anggukan kepalanya sambil berkata. "Dia menggemaskan," tambah Summers.
Bukan cuma Miss Valeria H'Hen Nie saja, Summers lalu kembali membahas mengenai Miss Kamboja Rern Sinat yang dianggapnya tak mampu berbahasa Inggris dengan baik.
"Miss Kamboja ada di sini dan tidak berbicara bahasa Inggris dan tidak satu orang pun berbicara bahasanya. Bisakah kamu bayangkan? Francesca bilang itu akan membuatnya terisolasi. Dan saya bilang 'ya, membingungkan sepanjang waktu'," tambahnya.
Di akhir kalimatnya, Summers bahkan menyebut kasihan terhadap Miss Kamboja, "Kasihan Kamboja."
Usai aksinya ramai jadi perbincangan publik, lewat akun Instagram pribadinya, Summers mengungkapan permintaan maafnya kepada publik. Dalam foto tersebut, terlihat Miss USA Sarah Rose Summers, Miss Colombia Valeria Morales, Miss Australia Francesca Hung, Miss Vietnam H'Hen Nie, Miss Kamboja Rern Sinat berpelukan.
View this post on Instagram
"@MissUniverse adalah peluang bagi wanita dari seluruh dunia untuk belajar tentang budaya, pengalaman hidup, dan pandangan satu sama lain. Kita semua berasal dari latar belakang yang berbeda dan dapat tumbuh berdampingan satu sama lain.
Pada saat saya bermaksud mengagumi keberanian beberapa saudara perempuan saya, saya mengatakan sesuatu yang sekarang saya sadari dapat dianggap tidak menghormati, dan saya minta maaf. Hidupku, persahabatan, dan karier berputar di sekelilingku menjadi wanita yang penuh kasih sayang dan empati. Saya tidak akan pernah bermaksud menyakiti orang lain. Saya bersyukur atas kesempatan untuk berbicara dengan Nat Miss Kamboja, dan H'Hen Miss Vietnam, langsung tentang pengalaman ini. Inilah saat-saat yang paling penting bagiku," ungkapnya seperti dilansir brilio.net dari akun @sarahrosesummers, Jumat (14/12).
Serupa dengan Summers, Miss Vietnam H'Hen juga mengunggah foto yang sama. H'Hen mengungkapan bahwa semuanya adalah bagian dari keluarga.
View this post on Instagram
"Kami semua melakukan pekerjaan hebat di panggung malam ini! Tidur nyenyak dan besok akan lebih cerah, gadis-gadisku. Peluk dan cium. Kami adalah keluarga," ungkap wanita 26 tahun itu.
Recommended By Editor
- 11 Pesona Miss Thailand 2014 yang jadi pramugari Thai Lion Air
- Lakukan pelanggaran, 3 finalis Puteri Indonesia ini dicopot gelarnya
- Pertama di Inggris, wanita kulit hitam ini jadi wakil di Miss Universe
- 10 Pesona Nurul, hijaber cantik finalis Miss Universe Selandia Baru
- Wanita pertama Indonesia di Miss Universe meninggal dunia