Brilio.net - Bagi cewek, menggunakan makeup meupakan hal yang wajib. Tak hanya perempuan yang dewasa, anak kecil pun suka menggunakan makeup. Karena menggunakan makeup sendiri bisa menutupi kekurangan yang ada di wajah dan membuat penampilan lebih menarik.
Meski setiap hari bermakeup, ternyata ada lho kesalahan yang dilakukan. Dilansir dari Boldsky, Kamis (15/3) berikut enam kesalahan yang sering dilakukan saat bermakeup.
1. Penggunaan foundation.
Foundation sendiri merupakan basic sebelum mengenakan makeup. Ada beberapa warna yang bisa digunakan, dan yang pasti harus diaesuaikan dengan warna kulit. Karena banyak sekali perempuan yang salah memilih warna foundation sehingga warna kulit wajah dengan foundation berbeda jauh. Selain itu. Gunakan juga foundation secara tipis saja, karena dapat membuat kulit terlihat kering, bahkan dapat memberikan garis dan lipatan pada wajah.
Metode yang digunakan untuk setiap orang akan berbeda. Sebagian ada yang memiliki hasil yang bagus dengan menggunakan kuas wajah. Disisi lain ada yang lebih suka menggunakan spons dalam mengaplikasikan makeup di wajah.
2. Tidak menggunakan pelembap.
Ketika hendak menggunakan makeup hal yang harus diperhatikan adalah melakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati dan menggunakan pelembap. Jika kamu tidak menggunakan pelembap hal tersebut akan menjadikan wajah terlihat bergaris dan bedak pun menumpuk.
3. Salah dalam menggunakan concealer.
Ada dua kesalahan dalam penggunaan concealer. Pertama, jika menggukannya terlalu banyak maka akan menimbulkan efek garis dan lipatan pada wajah. Kedua, menggunakan concealer yang terlalu tipis akan menonjolkan kesan yang tidak bagus di wajah. Maka dari itu gunakan concealer secara tepat agar mata panda kamu tertutupi. Dengan begitu wajah akan terlihat lebih muda.
4. Lipstik gelap.
Lipstik bewarna gelap seperti ungu, biru atau merah dapat membuat kamu terlihat lebih tua. Hal ini dikarenakan lipstik gelap memberikan banyak garis pada bibir ketika tersenyum. Maka dari itu gunakanlah lipstik yang bewarna ringan seperti pink, nude dan sebainya agar kamu terlihat lebih muda.
5. Terlalu banyak blush on.
Blush on digunakan untuk menonjolkan kesan tegas dan alami pada tulang pipi. Jika digunakan dengan benar kamu akan mendapatkan kulit yang sehat dan cantik. Namun banyak orang yang menggunakan blush on secara berlebihan yang akhirnya membuat wajah terlihat menor dan tidak alami. Serta jika blush on di aplikasikan di tempat yang salah maka itu akan membuat kamu terlihat lebih tua.
6. Bedak yang berlebihan.
Ketika menggunakan bedak secara berlebihan akan membuat kulit menjadi kering. Bedak yang digunakan juga ada jenisnya seperti bedak padat maupun tabur. Untuk menghindari kulit kering tersebut sebaiknya gunakan bedak padat kuning yang berguna untuk mencerahkan bagian bawah mata dan gunakanlah seperlunya. Jadi lingkaran mata kamu akan tertutupi dan wajah akan tampak lebih bercahaya.
Recommended By Editor
- Pakai paku & jarum, 10 foto riasan ekstrem ini bikin ngilu melihatnya
- Biasa tampil cetar, begini 6 penampilan Ayu Ting Ting tanpa makeup
- Biasanya glamor, begini 6 raut wajah Krisdayanti kalau tanpa makeup
- 5 Seleb ini dihujat karena makeup tebal, ada yang dibilang mirip hantu
- 12 Potret anjing dikasih alis ini bikin ketawa, pemiliknya iseng pol