Brilio.net - Valentine Day identik dengan kado dan cokelat. Namun, bukan berarti kamu tak bisa memberikan hal lain yang berbeda dari biasanya di bulan penuh cinta ini. Ada banyak hal yang bisa diberikan untuk orang tercinta di hari spesial Valentine.
Sebab kini banyak marketplace yang bisa dikunjungi dengan mudah untuk mendapatkan kado berkesan. Salah satu marketplace yang dapat menjadi rujukan mendapatkan kado spesial adalah Traveloka.
Bukan hanya sebagai online travel agent, Traveloka Lifestyle Superapp kini menjadi salah satu perusahaan penyedia layanan untuk mendapatkan kado spesial di hari Valentine. Ada banyak produk yang bisa didapatkan di superapp untuk memenuhi solusi kehidupan lifestyle.
Ya, mungkin kamu nggak akan menemukan kado umum seperti parfum, buket bunga, ataupun cokelat di aplikasi ini. Ternyata, di luar itu ada banyak pilihan kado yang antimainstream. Tentunya dengan kado ini, bakalan jadi bukti tanda cinta kamu ke pasangan. Dijamin deh bikin pasangan makin sayang.
Penasaran dengan ide hadiah menarik di hari Valentine yang bisa kamu dapatkan di Traveloka? Berikut ulasannya seperti dirangkum brilio.net, Senin (14/2).
1. Traveloka Gift Voucher.
foto: Shutterstock.com
Valentine Day sudah di depan mata, kamu bisa menjadikan gift voucher sebagai kado untuk pasangan terkasih. Dengan masa kedaluwarsa hingga satu tahun, kamu bisa memberikan kebebasan untuk pasangan mendapatkan tiket pesawat, hotel, atau bahkan gabungan dari kedua, tiket kereta api dan masih banyak lagi lainnya.
Agar lebih spesial, kamu bisa memesan desain voucher gift yang akan diberikan. Seperti nominal dalam voucher tersebut dan metode pengiriman. Semua bisa kamu atur untuk bisa memberikan kejutan spesial yang mengesankan untuk pasangan.
2. Berbagai Jenis Asuransi.
foto: Shutterstock.com
Memberikan kado asuransi kepada pasangan, kenapa tidak? Bahkan memberikan asuransi bisa berarti bentuk nyata untuk menunjukkan perhatian terbaik ke pasangan.
Di Traveloka, ada berbagai pilihan produk asuransi yang bisa dipilih. Mulai dari asuransi jiwa berjangka, asuransi kesehatan hingga asuransi perjalanan. Pastinya asuransi ini cocok buat pasangan yang doyan melakukan perjalanan ke dalam maupun ke luar negeri. Memberikan asuransi berarti membuat pasangan bisa jauh terlindungi dari berbagai risiko yang mungkin terjadi di sepanjang perjalanan.
3. Voucher Game.
foto: Shutterstock.com
Punya pasangan seorang gamer? Terkadang melihat pasangan asyik dengan gamenya dan diabaikan memang menjadi pengalaman yang kurang menyenangkan. Namun, tak ada salahnya jika sesekali kamu memberikan dukungan untuknya mengembangkan kemampuan bermain game.
Selain mendampingi atau ngegame bareng, salah satu dukungannya adalah dengan membelikannya voucher game dari Garena. Seperti kita tahu Garena merupakan penyedia game online paling populer seperti Arena of Valor, League of Legends, Point Blank dan Free Fire Battleground. Rekomendasi lainnya dapat melalui Gemscool, yang menyuplai game keren seperti Lost Saga, Dragon Nest dan banyak lagi lainnya.
Ada juga game dari Megaxus yang menawarkan sensasi bermain Counter Strike, Princess Rush, dan Audition AyoDance yang terkenal. Serta WaveGame yang menyediakan game seperti 3 Kingdoms Online, Rise of Magic, dan masih banyak lagi lainnya.
4. Akomodasi Penginapan.
foto: Shutterstock.com
Menikmati staycation di tempat baru bareng pasangan atau keluarga kecil sangatlah menyenangkan. Nah, ada banyak opsi akomodasi atau bahkan fitur menarik dapat kamu temukan melalui Traveloka.
Kamu bisa memilih akomodasi pilihan melalui section Holiday Stays di kota yang kamu inginkan, baik dalam dan luar negeri. Serta melakukan pemesanan dan menginap di waktu yang sudah ditentukan. Jika masih bingung menentukan waktu yang tepat, kamu bisa melakukan pemesanan akomodasi dengan fasilitas buy now stay later di aplikasi Traveloka.
Kamu memiliki banyak opsi akomodasi, mulai dari villa hingga apartemen di lokasi yang akan dituju. Selain itu, ada banyak promo yang bisa dimaksimalkan untuk meminimalkan budget yang kamu keluarkan. Menarik, bukan?
5. Tiket Moda Transportasi.
foto: Shutterstock.com
Ingin mengajak liburan pasangan kamu ke tempat yang spesial? Kini tak perlu repot-repot memikirkan caranya. Traveloka menawarkan banyak opsi menarik terkait pilihan moda transportasi yang bisa digunakan menuju ke tempat liburan impianmu.
Bukan hanya pesawat, kereta api, atau bus, kamu juga bisa menyewa mobil dengan layanan rental mobil. Bahkan kamu juga bisa mendapatkan layanan antar jemput bandara untuk memberikan kemudahan bisa sampai ke tempat tujuan.
Tak hanya 5 ide di atas yang bisa diberikan ke pasangan. Masih banyak hal lain yang bisa dipilih di aplikasi Traveloka ini. Dengan mengedepankan kepraktisan dan proses tanpa repot. Kamu juga mendapatkan kepastian barang yang kamu beli, kemudahan, dan fleksibilitas dalam hal pembayaran serta. Ditambah lagi jaminan keamanan dalam setiap transaksi, kamu akan dimanjakan dengan setiap fasilitas layanan yang ditawarkan.
Jadi tunggu apalagi, langsung kunjungi Traveloka untuk mendapatkan kado terbaik untuk orang terkasih dan tersayang kamu.
Recommended By Editor
- Nggak cuma cokelat, ini 9 makanan khas Valentine di berbagai negara
- 101 Kata-kata Valentine untuk sahabat terbaik, penuh makna mendalam
- Siapa member Super Junior yang rayakan Valentine bareng kamu? Cek sini
- Ketahui menu dinner Valentine yang cocok sesuai zodiakmu di tes ini
- 15 Bentuk nyeleneh buket bunga ini bikin valentinemu penuh tawa