Brilio.net - Membangun hubungan mesra dalam rumah tangga membutuhkan lebih dari sekadar cinta. Butuh dedikasi tinggi dari suami dan istri dalam menjalani kehidupan bersama. Permasalahan kecil atau besar pasti akan datang menerpa suami-istri sebagai ujian atas janji sehidup semati.

Banyak trik yang bisa dilakukan pasangan untuk menjaga keharmonisan keluarga. Trik ini bisa berupa menyiapkan waktu khusus untuk nge-date sampai konsultasi dengan psikolog. Sayangnya, banyak pasangan terjebak dengan kesibukan dan urusan lain sehingga tak bisa melakukan berbagai kegiatan yang dulunya dilakukan bersama. Jika dibiarkan, keharmonisan rumah tangga bisa mulai terancam.

Lupakan trik-trik menjaga keharmonisan yang ribet. Kebiasaan kecil yang kerap dilakukan di rumah tangga ternyata mempunyai efek lebih besar. Sayangnya, banyak juga yang masih meremehkan kebiasaan ini. Jika dijalani dengan cinta dan penuh dedikasi, kebiasaan ini bisa membuat keluarga harmonis, bagaimanapun keadaannya.

Nah, seperti apa sih kebiasaan kecil yang sering diremehkan tapi justru bikin harmonis keluarga? Yuk, simak ulasan brilio.net seperti dihimpun dari berbagai sumber, Selasa (18/12), berikut ini!

1. Menyiapkan sarapan untuk pasangan.

kebiasaan bikin harmonis rumah tangga berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Sarapan merupakan makanan paling penting guna menunjang aktivitas keseharian. Perut yang kosong setelah tidur membutuhkan asupan makanan bernutrisi tinggi dan mengenyangkan. Tapi khasiat sarapan lebih dari itu.

Bisa menikmati nasi hangat dengan lauk menggoda lidah yang dimasak pasangan, tentu bisa membuat hati penuh suka cita dan kasih sayang. Menyiapkan sarapan dan bercengkerama pada pagi hari juga bisa membuat rumah tangga jadi semakin harmonis.

Kamu dan pasangan bisa saling mengerti dan berbagi cerita tentang apa yang akan dilakukan hari ini. Alhasil, dengan sekadar menyiapkan sarapan untuk pasangan, keharmonisan keluarga bisa terjaga.

2. Saling menghargai.

kebiasaan bikin harmonis rumah tangga berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Komunikasi yang lancar tidak cukup untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. Pasangan harus mampu menghargai satu sama lain agar pernikahan bisa bertahan hingga maut menjemput.

Kebiasaan kecil ini bisa dimulai dengan menghargai opini masing-masing. Tidak perlu untuk selalu setuju dalam semua hal. Biarkan pasangan memiliki opini sendiri.

Jangan sampai menjelek-jelekkan opini pasangan di belakang. Menghargai perasaannya jadi salah satu kebiasaan kecil yang bisa membuat keharmonisan rumah tangga terjaga.

3. Memberikan ruang satu sama lain.

kebiasaan bikin harmonis rumah tangga berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Kebosanan dalam rumah tangga menjadi satu hal yang tak bisa dihindari. Namun jika dibiarkan terus-menerus, bisa membuat hubungan hambar, tak bergairah, dan berujung pada hubungan tak sehat seperti sering terjadi cek-cok.

Karena itu, beri waktu dan ruang untuk satu sama lain. Biarkan pasangan mengembangkan diri dengan menikmati kesukaannya atau menjalankan hobi. Dengan ini, pasangan tak akan kehabisan bahan obrolan ketika bertemu dan menjaga percikan cinta agar semakin membara.

4. Memuji pasangan.

kebiasaan bikin harmonis rumah tangga berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Memuji hal-hal kecil yang dilakukan pasangan bisa menjaga keharmonisan keluarga. Kebiasaan kecil ini membuat si dia merasa dihargai dan disayangi. Kamu bisa memulainya dengan memuji masakan, wangi badan, dan hal-hal kecil lainnya.

Kata, "Wah, sayang terlihat cantik malam ini," bisa membuat hati jadi berbunga-bunga. Jika konsisten dan dilakukan dengan penuh perasaan, keharmonisan keluarga pasti terjaga.

5. Menyediakan kontrasepsi darurat.

kebiasaan bikin harmonis rumah tangga berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Menjaga keharmonisan keluarga berarti hubungan intim yang dekat dan hangat. Perencanaan kehamilan pun menjadi sangat penting. Kelahiran seorang anak akan membawa konsekuensi yang lebih kompleks dalam keluarga, dari sekadar lebih sibuk hingga kebutuhan ekonomi yang membengkak.

Tanpa perencanaan yang baik, kelahiran anak malah bisa memicu kesulitan di rumah tangga. Sayangnya, menyiapkan kontrasepsi darurat sebagai bagian dari pengaturan perencanaan kehamilan, sering diremehkan.

Nyatanya, persediaan kontrasepsi darurat menjadi salah satu hal penting yang dapat menjaga keharmonisan keluarga. Dengan menyediakan kontrasepsi darurat, kamu dan pasangan nggak perlu cemas jika kelupaan memasang alat kontrasepsi reguler saat melakukan hubungan intim.

Pastikan kamu menggunakan kontrasepsi darurat yang tepat seperti Andalan Postpil. Pil kontrasepsi darurat ini bekerja dengan cara mencegah pertemuan antara sel telur dan sperma, sehingga dapat membantu mencegah kehamilan jika diminum dalam waktu hingga 120 jam setelah berhubungan. Siapa saja yang butuh Andalan Postpil? Cek berikut ini, yuk!

Andalan Postpil berbagai sumber


Andalan Postpil bisa didapat di Kimia Farma, K-24, apotek terdekat, bidan, atau dokter. Pil ini aman dan 99% efektif bila dipakai sesuai petunjuk. Ingin tahu lebih lanjut tentang Andalan Postpil? Yuk cek di sini demi keluarga yang harmonis setiap saat.