Brilio.net - Gempa berkekuatan 7,0 SR yang melanda wilayah Lombok Utara pada awal bulan Agustus 2018 ini telah memakan lebih dari 100 nyawa dan menyebabkan kerugian yang tidak sedikit. Di tambah dengan gempa-gempa susulan yang tidak kalah besar tentunya meninggalkan trauma dan rasa duka tersendiri bagi para korban gempa.

Namun kini para korban gempa di wilayah Lombok sudah mulai bangkit, meski mereka masih harus tinggal di posko-posko pengungsian. Bahkan, tinggal di pengungsian tak menghalangi sepasang warga untuk melangsungkan pernikahan.

Pria asal Selong, Nusa Tenggara Barat, Devi Novriawan, baru saja melangsungkan pernikahannya di tenda pengungsian. Mantan Ketua Umum KSR-PMI unit Unram itu menikah dengan kekasihnya, Dewi Shinta pada Sabtu (25/8).

menikah di posko  2018 Istimewa

foto: Facebook/Tony Black

Dengan dekorasi yang seadanya, kedua mempelai resmi menjadi sepasang suami istri di dalam tenda pengungsian yang berlokasi di Pohgading, Lombok Timur. Keduanya pun tampak cantik dan tampan menggunakan baju pernikahan serba putih.

menikah di posko  2018 Istimewa

foto: Twitter/@Sutopo_PN

Peristiwa langka ini pun kemudian ramai diperbincangkan di media sosial. Bahkan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho juga ikut memposting pernikahan kedua sejoli tersebut pada akun Twitter miliknya.

menikah di posko  2018 Istimewa

foto: Facebook/Tony Black

"Meski rumah rusak dan berada di pengungsian. Devi Devi Novriawan dan Dewi Sinta tetap melangsungkan pernikahan di Pohgading Lombok Timur. Mereka tetap bahagia. Semoga sakinah, mawadah dan warohmah. Selamat untuk kedua pengantin," tulis Sutopo yang dikutip brilio.net, Senin (27/8).

menikah di posko  2018 Istimewa

foto: Twitter/@Sutopo_PN

Pernikahan keduanya pun sontak menuai beragam reaksi dari warganet. Banyak yang mendoakan pernikahan Devi dan Dewi menjadi pernikahan sakinah, mawadah dan warohmah. Tidak sedikit juga yang memuji paras cantik mempelai wanita.

"Selamat menempuh hidup baru adik2 ku.. gempa tak jadi penghalang.. luaarr biasa.. semoga samawa..," ujar akun Syarifah Intan Hermawan Bsa.

"Semoga kedua mempelai bahagia.," komentar akun @hartono1777.

"Cinta memang tak diganggu oleh Bencana, krn Bencana pun mengajarkan kita semua ttg cinta pada kemanusiaan & alam semesta.," tulis akun @eLfathir72.

"Aamiin... Selamat berbahagia," komentar akun @ceumona.

"Smoga langgeng sampai akhir usia.cantiik banget..," ungkap akun @BertaDwita.

"Cantik banget.... Aamiin semoga selalu diberkahi Allah.," tulis akun @yasintabella.