Brilio.net - Jakarta lagi-lagi diguyur hujan deras yang menyebabkan banjir. Pemandangan ini terlihat sejak Jumat (19/2) dini hari.

Akibatnya aliran listrik di 122 wilayah di Jakarta juga harus dipadamkan untuk menghindari sengatan listrik. BPBD DKI Jakarta pun mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

"Untuk itu, masyarakat diimbau waspada, Pemprov DKI Jakarta juga akan bersiaga dan mempercepat penanganan di lokasi-lokasi yang rawan terdampak genangan maupun banjir," kata Plt Kepala Pelaksana BPBD Provinsi DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto, dilansir brilio.net dari Liputan6.com pada Minggu (21/2).

Dengan kondisi ini, nggak hanya melumpuhkan beberapa kegiatan. Sejumlah agenda pun terpaksa ditunda ataupun dialihkan dengan cara lain.

Namun, sepasang pengantin di Jakarta tampak nggak kehabisan akal untuk melangsungkan pernikahan. Dalam video yang diunggah akun Twitter @windysatria, terlihat beberapa warga mengarak sepasang pengantin.

Meski banjir terlihat sudah mencapai pinggang orang dewasa, warga pun tampak kompak saling membantu.


"Pagi ini tetangga gw sukses menembus banjir buat nikah...walau hrs pake bak bayi," tulis akun @windysatria.

Ya, di tengah situasi saat ini, terlihat sang pengantin perempuan datang terlebih dahulu dengan mengenakan menaiki bak bayi. Diiringi beberapa warga, perempuan itu tampak tersenyum sembari membawa payung. Latar yang menunjukkan di sebuah gang itu pun lantas menjadi pemandangan warga setempat.

Pasangan pengantin naik bak bayi © Twitter

foto: Twitter/@windysatria

Sementara itu, sang pengantin lelaki pun menyusul di belakang dengan lengkap dengan jas pengantin. Ia pun sesekali tampak menunjukkan gayanya di depan warga yang mengabadikan momen berharga itu. Bahkan saat berada air banjir terlihat lebih rendah, pengantin pria itu tampak masih digendong menggunakan ember.

Nggak hanya para tetangga, warganet pun turut tertuju perhatiannya pada pasangan pengantin ini. Banyak yang memberikan komentar dengan beragam reaksi.

"Gokiill WKWK ternyata bak bayi bisa nampung org juga yaa," komentar akun @Mileanya_Dilan

"history buat cerita ke anak," jelas @firmanekaputraa

"W lihatnya berkaca2 sambil senyum2 sendiri wkwkwk. Antara sedih, seru, lucu, prihatin, campur aduk. Bakal jadi cerita yg ga terlupakan seumur hidup. Semoga mas sama mbaknya pernikahannya samawa dan berkah terus ya Wajah tersenyum dengan lingkaran cahaya xixixi," tambah @Aksaratanpanama