Brilio.net - Apa yang kamu raih saat ini adalah hasil cerminan kamu di masa lalu. Percaya nggak? Meskipun kejadiannya sudah lewat, nggak semestinya kamu melupakan masa lalu begitu saja. Sebab bisa jadi, masa lalu kamu yang nggak begitu bagus malah jadi penyemangat sampai akhirnya sekarang bisa sukses.

Begitu juga soal penampilan. Yakin deh, pasti banyak orang yang punya penampilan lugu atau culun pada beberapa tahun sebelum masa sekarang. Begitu juga dengan selebriti-selebriti yang saat ini dikenal ketampanan atau kecantikannya. Coba saja lihat foto masa lalunya, pasti culun juga kok.

Tapi kalau ada kemauan, pasti ada jalan. Seperti yang dilakukan oleh pria bernama Andrea Maulana Yusuf ini. Dulu ia sering jadi target bully karena wajahnya. Tapi jangan salah, kini melihat penampilannya yang sekarang bak seleb Korea dijamin banyak cewek yang antre mau berkenalan.

transformasi cowok ini bak seleb korea Facebook/andreamaulana.yusuf.3

foto: Facebook/andreamaulana.yusuf.3

Awalnya foto transformasi cowok asal Karawang, Jawa Barat ini viral di Facebook. Ia mengunggah foto tahun 2015, saat itu cowok yang akrab disapa Ucup ini foto bareng kambing. Terlihat bahwa wajahnya saat itu belum terawat dan kulitnya juga gelap.

Yusuf juga beberapa kali memosting foto lawasnya di mana masih kucel dan culun. Lalu kemudian kolase foto zaman dulu dan sekarang miliknya mencuri perhatian warganet. Ia terlihat sangat berbeda sekali. Kini wajahnya terlihat sangat bersih. Selain itu ia juga sepertinya mulai sadar dengan penampilan rambutnya.

transformasi cowok ini bak seleb korea Facebook/andreamaulana.yusuf.3

foto: Facebook/andreamaulana.yusuf.3

Banyak yang bilang kalau penampilannya kini mirip dengan seleb Korea. Kamu juga pasti nggak akan nyangka jika lihat foto lawasnya dan dibandingkan dengan sekarang. Kemudian foto kolase tersebut viral di Facebook. Hingga kini postingan itu telah dibagikan lebih dari 2.000 kali.

Yusuf juga sering memberikan tips-tips merawat wajah untuk para laki-laki di channel YouTube miliknya. Mulai dari cara memutihkan wajah secara alami sampai membuat warna bibir tampak merah secara alami.