Kamu tipe orang yang suka menonton film yang membuatmu berpikir dan memiliki alur cerita yang tak terduga? Jika iya, kamu bisa coba tonton kesepuluh film dengan plot twist keren ini. Pas nonton kamu bakalan dibikin berpikir mengenai ke mana alur cerita film-film ini akan membawamu. Bahkan beberapa diantaranya punya rating yang tinggi dari IMDb. Apa saja kesepuluh film yang wajib kamu tonton? Ini daftarnya.
1. The Shawshank Redemption (1994).
Film yang diputar 25 tahun silam ini bercerita mengenai seorang bankir bernama Andy Dufresne yang dijatuhi hukuman penjara karena kasus pembunuhan istri dan kekasih gelap istrinya di sebuah penjara Shawshank. Di penjara tersebut Andy bertemu dengan banyak narapidana lain, salah satunya adalah Red yang mampu mencari dan menyelundupkan barang ke dalam penjara. Red ini diperankan oleh Morgan Freeman.
Cerita semakin seru ketika Andy mendekati Red dan meminta bantuannya untuk mencarikan sebuah barang. Barang apakah itu? Dan seberapa pentingkah barang tersebut bagi Andy? Film ini mendapat skor IMDB 9,3 dari 10. Kalian masih ragu-ragu untuk menontonnya?
2. The Usual Suspects (1995).
Film yang ditulis oleh Christopher McQuarrie ini menceritakan tentang 5 orang mantan narapidana yang terduga melakukan kasus pembajakan bertemu dalam sebuah penjara. Mereka berlima adalah Roger Verbal Kint, Michael McManus, Dean Keaton, Fred Fenster dan Todd Hockney. Setelah bebas dari tuduhan, mereka berlima justru membuat rencana kejahatan yang akhirnya malah membawa mereka kepada seseorang bernama Keyser Soze. Menggunakan alur campuran dalam penceritaannya, membuat film ini semakin menarik dan menggugah rasa penasaran setiap penontonnya.
3. Perfect Blue (1997).
Kali ini film yang memiliki alur tak terduga adalah sebuah film anime dari Negeri Sakura. Film ini tentang perjuangan seorang mantan idol group, Mima yang memutuskan keluar dan mengejar mimpinya sebagai seorang aktris. Namun untuk menjadi aktris terkenal tidak mudah bagi Mima, dia harus berjuang dengan sangat keras, banyak sekali cobaan seperti mencoba peran sebagai korban perkosaan hingga harus berfoto telanjang untuk sebuah majalah. Belum lagi ia terus merasa mendapat teror dari seseorang di dunia maya yang mengaku menjadi dirinya. Seperti apa karir Mima selanjutnya? Jangan sampai terheran-heran dengan ending film ini ya.
4. The Sixth Sense (1999).
Film ini dimulai dari cerita seorang psikiater anak, Malcolm Crowe (Bruce Willis) yang sedang menjalankan tugas untuk menolong seorang anak yang dinilai berkepribadian aneh, Cole Sear. Awalnya anak ini menutup diri terhadap dokter Malcolm. Namun karena kegigihannya, akhirnya Cole membuka rahasia terbesarnya kepada dokter Malcolm, yaitu ia dapat melihat orang yang telah meninggal. Hal ini membuat Cole sangat ketakutan sehingga dinilai aneh oleh teman-temannya.
Saat menolong Cole, kehidupan rumah tangga dokter Malcolm ternyata sedang tidak berjalan mulus, ia dan istrinya sudah tidak berkomunikasi. Ini membuat dokter Malcolm sedih. Rupanya kesedihan dokter Malcolm dapat terbaca oleh Cole. Nah, apakah dokter Malcolm dapat menolong Cole? Dan apakah rumah tangga dokter Malcolm dapat kembali baik seperti dahulu? Daripada penasaran, lebih baik kalian tonton sendiri saja film yang mendapat rating 8,1 dari IMDB.
5. Memento (2000).
Film yang berdasarkan pada cerita pendek Memento Mori karya Jonathan Nolan bercerita tentang Leonard Shelby yang mencoba untuk menemukan dan mengungkap pelaku kedua yang membunuh dan memperkosa istrinya. Polisi setempat sudah menangkap seorang pelaku, namun polisi tidak menemukan adanya bukti yang mengarahkan bahwa ada pelaku kedua saat kejadian tersebut.
Sayangnya tidak semudah itu, Shelby mengalami hilang ingatan jangka pendek yang diakibatkan oleh pukulan dari pelaku kedua yang ia yakini ada saat kejadian pembunuhan dan pemerkosaan istrinya. Karena penyakit yang ia derita, mengharuskannya mencatat dan mengambil gambar setiap adegan dalam penyelidikannya mencari pelaku tersebut. Apakah Shelby berhasil menemukan pelakunya? Atau malah ada kejadian lain? Hmmm silahkan tonton sendiri bagi yang penasaran ya.
6. Shutter Island (2010).
Film yang dibintangi aktor tampan Leonardo DiCaprio menceritakan tentang dirinya sebagai perwira Amerika Serikat bernama Teddy Daniels yang ditugaskan untuk menyelidiki kasus hilangnya seorang pasien bernama Rachel Solando di Rumah Sakit Ashecliffe. Rumah sakit yang terletak di Pulau Shutter ini adalah rumah sakit khusus tahanan sakit jiwa.
Bersama dengan rekan barunya Chuck Aule, Teddy mulai menyelidiki kasus ini dan malah bermimpi tentang Andrew Laeddis salah satu penyebab kebakaran yang mengakibatkan kematian istrinya, Dolores Chanal. Mulai dari sinilah film ini semakin menarik dan memiliki ending yang sangat mencengangkan.
7. Inception (2010).
Christoper Nolan memang selalu sukses membuat film dengan alur cerita yang membuat kita berdecak kagum. Salah satunya adalah Inception. Film ini masih menggandeng Leonardo DiCaprio sebagai aktor utamanya yang bercerita tentang Cobb dan Arthur (Joseph Gordon-Levitt) yang melakukan pencurian rahasia perusahaan dengan memasuki alam bawah sadar targetnya dan mencuri informasi melalui dunia mimpi. Namun kali ini Cobb dan Arthur justru diberi tugas yang lain, yaitu menanamkan ide kedalam pikiran seorang CEO melalui dunia mimpi. Tugas ini bukanlah tugas yang mudah dan memiliki risiko yang tinggi, oleh karena itu mereka membentuk team. Jika gagal maka mereka tidak dapat kembali ke dunia nyata. Menarik, bukan?
8. Gone Girl (2014).
Film ini berdasarkan pada novel karangan Gillian Flynn dengan judul yang sama menceritakan tentang seorang suami, Nick Dunne yang melaporkan kehilangan istrinya, Amy pada hari ulang tahun pernikahannya yang kelima. Namun dalam proses pencariannya malah justru Nick Dunne dituduh telah melakukan pembunuhan terhadap istrinya tersebut karena hasil investigasi dengan penjelasan versi Nick memiliki perbedaan.
Disinilah Nick mulai menunjukkan dan mencari bukti-bukti bahwa sebenarnya ia tidak membunuh Amy. Jika Nick tidak membunuhnya, jadi sebenarnya dimanakah Amy? Yang pasti endingnya bikin kalian tercengang deh.
9. The Girl On The Train (2016).
Film ini dimulai dari kisah seorang janda pecandu alkohol, Rachel Watson (Emily Blunt) yang setiap harinya selalu menggunakan kereta api untuk menuju ke New York. Dalam setiap perjalanannya, dia selalu melihat sebuah rumah yang selalu dilewati oleh kereta tersebut. Rumah tersebut adalah milik sepasang suami istri, Megan dan Scott Hipwell yang terlihat bahagia dalam pandangan Rachel. Mirisnya, rumah Megan dan Scott berdekatan dengan bekas rumahnya bersama mantan suami, Tom Watson.
Keseruan terjadi ketika tiba-tiba Rachel melihat Megan bersama dengan pria lain di balkon rumah Megan dan Scott. Melihat hal itu, Rachel berencana ingin menemui Megan dan meluapkan kekesalannya, seolah-olah Megan mengkhianati Scott. Namun Rachel malah mendapati dirinya terbangun dengan berantakan di apartemen temannya. Keesokan harinya di kereta, Rachel menemukan wajah Megan di sebuah surat kabar dan dinyatakan hilang bertepatan dengan hari di mana dia akan mendatangi Megan. Penasaran dengan alur selanjutnya? Sempatkan waktu untuk menonton film yang berdasarkan pada novel karya Paula Hawkins dengan judul yang sama ini.
10. Searching (2018).
Film yang telah tayang bulan Agustus tahun lalu bercerita tentang seorang ayah, David Kim (John Cho) mencari putrinya yang berumur 16 tahun, Margot (Michelle La) yang menghilang tiba-tiba. Pencarian dimulai dengan mengerahkan seorang detektif. Tetapi hingga 37 jam sejak Margot menghilang sama sekali belum menemukan titik cerah. David Kim pun memutuskan untuk memeriksa laptop putrinya. David memeriksa jejak digital putrinya sebelum menghilang melalui pesan singkat hingga social media milik Margot. Film Searching ini sangat relevan dengan kehidupan kita, di mana sekarang kita lebih banyak menghabiskan waktu berkutat dengan social media. Ingin tahu ending ceritanya yang tidak terduga ini? Silakan tonton sendiri ya.