Sekarang ini dunia digital semakin canggih. Hal-hal yang dulu kita pikir mustahil sekarang bisa dilakukan dengan mudah. Penemuan gawai ternyata benar-benar telah mengubah sebagian besar cara hidup manusia. Orang-orang bisa memilihdan memanfaatkan kemajuan tersebut untuk hal positif atau untuk bersenang-senang saja.
Dunia seni ternyata juga tidak bisa lepas dari kemajuan yang disebabkan oleh kecanggihan alat-alat elektronik tersebut, khususnya bidang seni lukis dan gambar. Menggambar yang dulu hanya bisa dilakukan di kertas sekarang bisa dilakukan di alat elektronik.
Seorang ilustrator dengan akun instagram @liubofirst membuat karya seni yang mengubah karakter di film Harry Potter menjadi layaknya tokoh yang ada di film kartun. Ia mengerjakan proyeknya dengan menggunakan banyak software seperti Photoshop dan SAI. Ia mampu mengubah tokoh-tokoh di film tersebut menjadi layaknya tokoh kartun yang ada di film Disney. Lihat beberapa karya menariknya yang telah brilio rangkum dari instagram pribadinya.
1. Harry Potter.
2. Ron Weasley.
3. Hermione Granger.
4. Draco Malfoy.
5. Prof. McGonagall.
6. Severus Snape.
7. Ginny Weasley.
8. Bellatrix Lestrange.
9. Cedric Diggory.
10. Potter Family.
11. Weasley Family.
12. Dudley Family.