Sebagai cewek, tentu kamu harus menjaga penampilan, termasuk keindahan, kesehatan, dan kebersihan rambutmu. Nah, gimana kalau punya rambut keriting dan lebat?
Perawatan dan penataan jadi sedikit lebih ribet buat kamu yang memiliki rambut keriting karena cepat kusut dan mengembang seperti rambut singa. Tapi kalau sudah tahu cara merawat yang benar, rambut ikal atau keritingmu bisa jadi tampak indah dan bikin penampilanmu unik.
Mau tahu cara merawat rambut keritingmu supaya tidak membandel dan tampak indah? Simak tips di bawah ini, ladies.
1. Jangan sering keramas.
Punya rambut keriting jangan terlalu sering keramas. Cukup lakukan dua kali seminggu. Jangan keramas setiap hari karena minyak alami pada kulit kepala bisa hilang dan rambut menjadi kering serta rapuh kalau keseringan memakai sampo. Kecuali kalau rambutmu kotor akibat aktivitas seharian di luar ruangan, tentu harus segera keramas untuk membersihkannya.
2. Hindari sampo berdeterjen.
Pilih sampo yang rendah atau tidak mengandung deterjen (non-sulfate), tertulis bebas sulfat atau bebas SLS pada kemasan untuk mencegah rambut keriting jadi kering. Deterjen pada sampo mengikat sebum (minyak alami di kulit kepala) dan kotoran tapi juga dapat mengganggu kesehatan rambut. Lebih bagus lagi kalau menggunakan sampo yang khusus untuk rambut keritingmu.
Sampo yang mengandung deterjen menghasilkan banyak busa. Gunakan yang mengeluarkan sedikit busa agar rambut dan kulit kepala tetap lembap. Saat keramas, fokuskan pada kulit kepala atau pada akar rambut supaya ujungnya tidak kering terkena sampo.
3. Pakai kondisioner.
Untuk melembutkan rambut keritingmu, gunakan selalu kondisioner setelah bersampo. Oleskan kondisioner dari batang hingga ujung rambut dan biarkan beberapa menit sebelum membilasnya dengan air dingin. Kondisioner yang mengandung shea butter dan vitamin E cocok untuk perawatan rambut keriting.
4. Keramas air dingin.
Gunakan air dingin saat keramas supaya rambut keriting tidak mengembang, jangan dengan air panas ya, ladies.
5. Pengering alami.
Setelah selesai keramas tentunya kamu perlu mengeringkan rambut. Tapi jangan gunakan hairdryer untuk mengeringkan karena angin panas yang dihasilkan bisa membuat rambut keriting mudah kering. Cukup angin-anginkan saja walau sedikit memakan waktu. Kalau memang terpaksa, gunakan hairdryer dengan diffuser pada ujungnya supaya angin yang keluar merata dan tidak terlalu kencang.
6. Gunakan handuk lembut.
Saat mengusap dan mengeringkan rambut keriting yang masih basah, gunakan handuk berbahan lembut atau katun. Hindari menggosok rambut dengan keras yang bisa membuatnya patah dan mengalami kerontokan, cukup ditepuk-tepuk atau ditekan-tekan untuk menyerap sisa airnya.
7. Pakai sisir bergigi jarang.
Gunakan sisir bergigi jarang untuk menyisir rambut keritingmu supaya bentuknya terjaga. Kalau menggunakan sisir bergigi rapat, rambut keriting akan semakin mengembang. Atau, kalau tidak mau ribet kamu cukup menggunakan jari-jari tanganmu sebagai sisir. Hindari menggunakan sikat rambut karena akan membuat rambut keritingmu semakin mengembang.
8. Masker rambut.
Agar memiliki rambut sehat dan berkilau, kamu perlu perawatan ekstra, terutama rambut keriting yang mudah kering. Rutin menggunakan masker rambut sekali atau dua kali sebulan dapat menjaga kesehatan dan kekuatannya.
9. Ikat rambut karet tebal.
Buat kamu yang sering mengikat rambut keriting supaya tidak merasa gerah saat diurai, pakai ikat rambut dengan karet tebal, elastis, dan tak ada bahan logam atau bisa juga gunakan yang berbahan kain. Hal ini bertujuan agar rambut keriting tidak mudah patah akibat kena gesekan dari bahan ikatan tersebut.
10. Sarung bantal satin.
Supaya rambutmu tidak berantakan saat bangun tidur, pakai sarung bantal dengan bahan yang licin seperti satin atau sutera. Rambut keriting bisa jadi mengembang dan berantakan akibat terkena gesekan sarung bantal saat tidur.
11. Hindari bahan silikon.
Saat menata rambut, jangan gunakan produk berbahan silikon yang mengakibatkan lapisan luar rambutmu tertutup. Akibatnya rambut keritingmu jadi kehilangan kelembapan alias semakin kering. Hindari juga produk berbahan alkohol yang bisa bikin rambut jadi kering.
12. Potong ujung rambut.
Supaya rambut keritingmu tetap sehat dan tidak bercabang, potong pada bagian ujungnya setiap satu atau dua bulan sekali. Kalau membiarkannya tetap bercabang, rambutmu akan rusak dan patah. Sekalian memotong ujungnya, kamu juga bisa menipiskan rambutmu yang tebal agar terasa lebih ringan.
Rambut keriting pun bisa dibentuk sesuai gaya yang pas. Pergilah ke salon untuk hasil yang lebih rapi.
13. Perawatan alami.
Kamu bisa merawat rambut keriting dengan bahan-bahan alami seperti alpukat, putih telur, mayones, minyak kelapa, minyak zaitun, dan madu. Rutin melakukan perawatan berbahan alami setidaknya satu atau dua kali dalam seminggu tentu akan menyehatkan rambutmu tanpa efek samping seperti penggunaan bahan kimia.
Kalau tidak mau ribet, kamu bisa membeli produk perawatan rambut yang dijual di supermarket. Gunakan sesuai aturan yang tertera di kemasan.
14. Hindari sinar matahari.
Maksudnya jangan terlalu lama berada di bawah sinar matahari langsung. Rambut keriting rentan jadi kering dan rusak kalau terlalu banyak kena sinar matahari.
15. Makanan bergizi.
Jangan ragu mengonsumsi makanan bergizi untuk menjaga kesehatan tubuh termasuk rambutmu. Terutama makanan dengan kandungan vitamin B dapat membuat rambutmu tumbuh sehat, kuat dan berkilau.
Source
- https://www.thebodyshop.co.id/blog/punya-rambut-keriting-dan-susah-diatur-anda-wajib-tahu-tips-berikut-ini
- https://gayarambut.co.id/cara-merawat-rambut-keriting-agar-tidak-mengembang
- https://www.alodokter.com/cara-merawat-rambut-keriting-agar-tidak-mudah-kusut
- https://www.halodoc.com/6-tips-merawat-rambut-keriting
- https://id.m.wikihow.com/Merawat-Rambut-Tebal-Keriting-atau-Ikal-Alami?amp=1