Pestisida merupakan bahan kimia yang sering digunakan para petani untuk mengendalikan organisme pengganggu tanaman atau disebut dengan hama. Ternyata efek dari paparan pestisida tidak hanya berpengaruh terhadap hama, tetapi juga bisa membahayakan kesehatan manusia.
Tatkala dinilai efektif dalam mengendalikan hama tanaman, pestisida juga menjadi racun bagi organisme lain, termasuk manusia. Sehingga perlu memperhatikan dalam prosedur penggunaan dosis penggunaan pestisida, penyimpanan, serta membuangnya harus benar-benar diperhatikan.
Pestisida yang masuk ke dalam tubuh akan merusak sel dan mengganggu fungsi organ tubuh. Dalam jangka panjang akan berisiko dalam kesehatan tubuh manusia seperti ganguan reproduksi (dapat membuat kemandulan), penyebab kanker, penyebab cacat lahir pada bayi, penyebab diabetes, dan memengaruhi hormon.
Bagi konsumen produk pangan buah dan sayuran, perlu memperhatikan penanganan sebelum dikonsumsi oleh tubuh. Kamu wajib mencuci bersih buah dan sayuran.
Dilansir dari Ipbtraining.com, perlu diketahui rilis daftar buah dan sayur yang paling banyak terkontaminasi pestisida oleh Environmental Working Group. Terdapat 12 buah dan sayur dengan residu pestisida tertinggi, yaitu apel, stoberi, anggur, seledri, persik (peach), bayam, paprika, nectarin, mentimun, kentang, tomat ceri, dan cabai.
Foto: pixabay.com
Nah, berikut ini merupakan cara menghilangkan pestisida dari buah dan sayuran:
1. Mencuci buah dan sayuran dengan air mengalir.
Fungsi mencuci dengan air mengalir selama 1 menit adalah agar kotoran ataupun partikel yang berada di permukaan buah dan sayuran menghilang sehingga cepat terbawa oleh air yang jatuh. Tidak cukup dengan air, kamu bisa merendam buah dan sayuran dengan baking soda lalu bilas bersih.
2. Mencuci dengan sabun khusus buah dan sayuran.
Pilih sabun yang sudah dilabeli oleh Food and Drug Aminstration (FDA) dan cari produk yang mengandung jeruk nipis sebagai antibakteri yang mampu untuk membersihkan bakteri pada buah dan sayur.
3. Gosok halus permukaan buah dan sayur.
Menggosok halus permukaan buah dan sayur bertujuan sama halnya seperti menggunakan air mengalir, yaitu menghilangkan partikel kotoran atau debu bahkan bakteri yang menempel pada buah dan sayuran.
4. Bilas sampai bersih permukaannya.
Setelah dipastikan bersih dari pestisida dan debu yang menempel, kemudian keringkan dengan handuk bersih dan simpan buah pada tempat lemari pendingin.
Source
- https://ipbtraining.com/blog/5-bahaya-pestisida-bagi-kesehatan/
- https://www.alodokter.com/sedekat-inilah-pestisida-dengan-kita