Setelah menjalani jadwal manggung yang begitu padat, biasanya para K-Pop Idol langsung menghabiskan waktu luang dengan cara melakukan hal-hal yang mereka sukai. Berbagai aktivitas pun dilakukan, mulai dari olahraga, membaca buku hingga menonton film.
Namun, siapa sangka dari sekian banyak K-Pop Idol ini, ada beberapa di antara mereka yang memilih bermain game untuk mengisi waktu luangnya. Lalu, siapa saja dari K-Pop Idol yang ternyata seorang gamer sejati? Berikut ini daftarnya.
1. Hongbin.
Pria yang memiliki tinggi badan 183cm ini mengaku sangat keranjingan dalam memainkan game Overwatch. Memiliki karakter Hanzo dalam game tersebut, Hongbin dikenal oleh Idol K-Pop lainnya sebagai "Tuan Hanzo" karena dapat menguasai teknik-teknik sulit dalam game Overwatch.
2. Doojoon.
Ada dua pilihan dari Doojoon untuk mengisi waktu luang, yaitu dengan cara bermain futsal atau bermain game. Doojoon mengakui bahwa ia lebih memilih untuk bermain video game ketimbang futsal.
Sama seperti Hongbin, Doojoon pun sering memainkan game Overwatch. Ia terkadang bersedia menerima tantangan untuk bertempur melawan Hongbin.
3. Jungkook.
Jungkook merupakan satu-satunya gamer sejati di antara tujuh personil BTS. Tak hanya memainkan game konsol, Jungkook pun sering memainkan game-game dalam smartphone di sela-sela waktu luangnya.
Salah satu game favorit Jungkook ketika mengisi waktu luang ialah Piano Tiles. Ia menyukai game Piano Tiles dikarenakan game tersebut sangat membutuhkan kosentrasi dan kecepatan.
4. Chanyeol.
Personel dari boyband EXO yang gemar menukar warna rambutnya ini diketahui sangat mahir dalam memainkan game online, offline, mobile hingga mesin game yang memancing banyak hadiah.
Chanyeol mengatakan bahwa ia lebih suka untuk bermain game arcade layaknya mesin game Dingdong di pusat keramaian. Demi menyalurkan hobinya tersebut, Chanyeol rela bersembunyi di balik jaketnya agar tidak ketahuan para penggemarnya.
Source
- Sumber Banner : Koreaboo.com
- Sumber Gambar 1 : Allkpop.com
- Sumber Gambar 2 : Soompi.com
- Sumber Gambar 3 : Allkpop.com
- Sumber Gambar 4 : Allkpop.com