Setiap orang menginginkan memiliki tubuh ideal dan hidup sehat kan? Tapi, untuk memiliki tubuh ideal dan hidup sehat, penuh perjuangan ekstra dan modal yang cukup banyak. Seperti menjaga pola makan sehat dan melakukan fitness dengan Personal Trainer(PT) di gym.

Kebayang gak berapa modal yang harus kita keluarkan? Pengeluaran meal plan, sewa tempat gym, dan harus bayar PT. Eits, jangan stres dulu pikirin pengeluaran ini. Coba deh kalian research dulu gimana memotong pengeluaran kamu tapi goal utama tetep tercapai. Kalian bisa kok tonton YouTube ini terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk pergi ke gym dan bayar PT.

5 channel ini cocok kok buat kalian tonton dan ikuti karena kalian gak harus pergi ke gym, di rumah saja bisa melakukan workout.Nggak hanya itu, beberapa channel YouTube ini juga memberikan tips meal plan sesuai kantong kok. Yeah nggak ada alasan lagi kan untuk tidak olahraga dan hidup sehat.

1. SKWAD Fitness.

5 Channel YouTube workout dan pola hidup sehat, tak harus ke gym

Channel ini merupakan paket komplet yang membantumu untuk hidup sehat. Di channel SKWAD Fitness terdapat banyak sekali tutorial fitness yang simple dan beragam, workout, dan resep-resep diet.

2. Fitness Blender.

5 Channel YouTube workout dan pola hidup sehat, tak harus ke gym

Olahraga nggak harus sendiri guys, kamu bisa olahraga bareng pasangan. Seperti channel YouTube satu ini, Daniel dan Kelling sepasang suami istri yang menunjukkan bahwa olahraga bareng pasangan bisa fun dan banyak manfaat. Setiap gerakan dalam channel ini mudah diikuti kok guys. Apalagi terdapat tampilanketerangan waktu di sisi kanan layar, kamu juga bisa mengetahui berapa kalori yang dibuang serta mengikuti setiap gerakan secarareal time.

3. SELF.

5 Channel YouTube workout dan pola hidup sehat, tak harus ke gym

Di channel ini kamu banyak menemukan video olahraga HIIT cardio (High Intensity-Interval Trainining). Hiit adalah salah satu jenis latihan yang di favoritkan banyak orang. Jenis latihan ini menggabungkan berbagai intensitas dari tinggi hingga rendah, sehingga efektif membakar kalori dalam durasi latihan yang singkat. Nggak hanya itu, dalam channel ini menyajikan pola hidup sehat, meal plann for diet, dan olahraga bareng selebriti. Menyenangkan, bukan? Yuk cek channel ini.

4. Yulia Baltcshun.

5 Channel YouTube workout dan pola hidup sehat, tak harus ke gym

Nggak hanya di Instagram, Yulia sering membagikan video mengenai workout, diet sehat, resep enak murah dan sehat di Youtube guys. Setiap minggunya Yulia aktif membagikan videonya di Youtube.

5. Pamela Reif.

5 Channel YouTube workout dan pola hidup sehat, tak harus ke gym

Pamela Reif sering membagikan home workout dalam waktu yang singkat dan mudah untuk diikuti. Home work out hanya butuh waktu 10 menit, cocok banget diikutin buat kamu yang punya sedikit waktu.