Bukan cuman dariMarvel Cinematic Universe (MCU), DC Comics dengan DC Extended Universe (DCEU) juga gak mau kalah dengan merilis film andalan di tahun ini. Aquaman bakal jadi satu-satunya film DCEU yang akan tayang di tahun ini.
Karena itu, film yang dibintangi Jason Momoa sebagai Aquaman ini sangat ditunggu para penggemarnya. Penantian penonton menjadi lebih tinggi ketika James Wan didapuk untuk duduk di kursi sutradara. Nah sebelum itu, kamu kudu tahu nih, fakta-fakta dari film yang dikabarkan bakal rilis akhir tahun ini. Apa aja? Let's check them out!
1. Jason Momoa sebagai Aquaman
Film Aquaman mendatang akan menjadi penampilan Jason Momoa yang ketiga memerankan sang raja 7 samudera ini di layar lebar. Sebelumnya, Momoa telah memerankan karakter yang terlahir sebagai Arthur Curry ini di film Batman v Superman: Dawn of Justice dan Justice League. Sebelum memerankan Aquaman, nama Jason Momoa telah naik daun terlebih dahulu setelah memerankan pemimpin Dothraki khalasardi serial TV Game of Thrones.
2. Aquaman akan memiliki elemen horror
Film Aquaman digarap oleh spesialis film horor, James Wan. Dengan komiknya yang berlatar tempat di dasar laut dimana banyak makhluk-makhluk yang tak pernah dikenal oleh manusia hidup dan ditambah lagi 71 persen dari Bumi adalah air dan 90 persen dari perairan tersebut tidak pernah tersentuh oleh manusia, ini membuat aspek kelam dan horornya akan semakin menonjol. Willem Dafoe yang memerankan Vulko di film ini pun telah mengkonfirmasi bahwa akan ada elemen horor di film ini.
3. DC Extended Universe
Aquaman berlatar tempat di dunia yang sama dengan film Man of Steel dan Wonder Woman. Film Aquaman akan menjadi film keenam yang berlatar tempat di DC Extended Universe. Ini berarti film ini kemungkinan akan melanjutkan dampak dan cerita dari film-film sebelumnya yang memiliki skala global seperti Man of Steel dan Justice League. Jadi bagi para penonton wajib untuk menonton film-film DC Extended Universe sebelumnya agar lebih mengenal dunia dan karakter ini.
4. Perebutan tahta antar saudara
Antagonis utama film ini adalah Orm Marius atau Ocean Master yang akan diperankan oleh Patrick Wilson. Ini adalah debut layar lebar Orm Marius dan secara keseluruhan di live-action karena sebelumnya karakter ini hanya muncul di serial dan film animasi. Orm Marius adalah saudara tiri dari Arthur Curry/Aquaman. Di komik N52 dan Rebirth DC Comics, Orm digambarkan sebagai raja yang sangat taat akan tugasnya yang membuatnya sering bertentangan dengan saudara tirinya tersebut. Walaupun begitu, Orm masih perduli dan sayang dengan saudara tirinya tersebut bahkan Orm lebih menginginkan saudara tirinya tersebut untuk menjadi raja ketimbang dirinya sendiri. Adaptasi layar lebar kali ini merubah penampilan Orm secara fisik dengan rambut pirang dimana Orm sebenarnya memiliki rambut hitam di komik. Orm di film Aquaman mendatang dideskripsikan sebagai seorang pejuang ekosistem yang marah akan umat manusia yang kerap mencemari lingkungan dan lautan.
5. Makhluk Atlantis
Film Aquaman akan menjadi penampilan kedua Atlantis dan makhluk Atlantis di layar lebar. Atlantis sebelum tenggelam terbagi menjadi 7 kerajaan yang bersatu dibawah bendera Atlantis dibawah kepemimpinan raja Atlan. Setelah tenggelam, Atlantis tersisa 3 kerajaan yang selamat dan berevolusi menjadi makhluk laut. Mereka adalah Makhluk Atlantis, Makhluk Xebel dan The Trench.
Informasi lengkap mengenai Makhluk Atlantis di komik yang akan diangkat ke layar lebar dapat kalian saksikan di video ini:
Source
- Original Content - Fikri Alfathan