Buat kamu yang suka lagu bergenre pop, wajib banget dengar 5 lagu ini. Lagu yang dikemas dengan balutan nada yang slow dan lirik lagu dalam ini dijamin bakal bikin kamu galau ketika mendengarnya. Yuk simak satu per satu deretan lagunya berikut ini.
1. Real Friends - Eastwick
foto:youtube.com
Terhitung anak baru dikancah musik dunia, nama Real Friends mungkin belum banyak yang tahu. Tapi, band yang terdiri dari 5 orang remaja ini memiliki lagu-lagu yang keren dannggakjarang bikin baper, lho.
Contohnya di lagu yang berjudul Eastwick yang terdapat di album The Home Inside My Head ini dibalut akustik sehingga semakin menampakkan kesedihannya. Lagu ini bercerita tentang si vokalis yang kehilangan harapan dan merasa berada di keluarga yang salah. Tergambar pada liriknya, "Theres a collage of photos framed//Dating 93 to 95//Though all it shows me//Is that Im just a bad seed//Falling off the family tree."
2. With Confidence - Long Night
foto:youtube.com
Bisa disebut satu angkatan dengan Real Friends, With Confidence juga memiliki struktur musik yang gak jauh beda. Dan kalau kamu penggemar lagu galau yang sendu dengan iringan piano, kamu harus mendengar lagu Long Night milik band ini. Lagu ini menceritakan tentang si vokalis yang masih mencintai dan masih menyimpan hal-hal tentang mantan pacarnya, si vokalis juga sering mengingat hal-hal ketika mereka masih bersama seperti pada lirik, "But I remember the nights when you'd lie with me//Where we'd talk and we'd touch and we'd fall asleep//I wake up in your arms and I'd feel at ease."
3. Niall Horan - Too Much Too Ask
foto:youtube.com
Kalau yang ini wajib didengar, khususnya buat kamu pecinta musik Britpop. Lagu Too Much Too Ask yang baru dirilis beberapa bulan lalu ini menceritakan tentang dirinya yang masih mencintai mantan pacarnya dan berharap bisa balikan. Karakter suara mantan personil 1D ini juga terasa pas sehingga bisa membuat yang mendengar merasakan kesedihan di dalam lagunya terlebih pada lirik, "My shadow's dancing//Without you for the first time//My heart is hoping//You'll walk right in tonight//And tell me there are things that you regret//'Cause if I'm being honest I ain't over you yet."
4. The Plot In You - Let It Go
foto:twitter.com/theplotinyou
Lagu ini sebenarnya milik James Bay, tapi dibawakan ulang oleh The Plot In You dan berhasil menjadi bagian dalam album Punk Goes Pop vol. 7. Bukan tanpa alasan, ya, Guys, setelah dibawakan oleh The Plot In You lagu ini berubah dari segi musiknya dan terdengar lebih sedih. Lagu ini sendiri mengisahkan tentang sebaik-baiknya ketika memulai hubungan kalau pada nyatanya sekarang sudah gak bisa berlanjut mending jangan dipaksakan seperti pada liriknya, "Come on let it go//Just let it be//Why don't you be you//And I'll be me." Jangan dipaksain, Guys, lemesin aja.
5. One OK Rock - Heartache
foto:youtube.com
Band asal Jepang yang berhasil Go International ini memiliki lagu yang gak kalah sedih dengan 4 lagu di atas. Lagu Heartache sendiri sebenarnya sudah ada di album lama One OK Rock, tapi dirilis ulang di album International mereka dengan mengubah lirik yang berbahasa Jepang dan menjadi berbahasa Inggris seutuhnya. Tapi, rasa di dalam lagunya gak berubah, Guys. Terutama rasa sedihnya, maklumlah karena lagu ini sendiri menceritakan tentang si vokalis yang susah move on dan tergambar pada liriknya, "And they say that I//Will find another you//that can't be true." Can't be true, Guys.