Rematik adalah salah satu penyakit yang menggambarkan kondisi seseorang mengalami sakit, nyeri, kaku, dan bengkak pada setiap sendi. Biasanya sendi yang sering terkena rematik yaitu pada bagian tangan, lutut, dan kaki. Rematik juga bisa menyerang pada pinggul yang bisa membuat penderitanya kesulitan untuk bergerak, membungkung, berjalan, maupun berdiri.

5 Makanan dan minuman penyebab rematik ini sebaiknya dihindari

Sumber:https://rheumapas.com/obat-pereda-nyeri-radang-sendi/

Penyebab rematik bisa diakibatkan oleh beberapa faktor, seperti gaktor, usia, dari asam urat, tulang keropos dan faktor lainnya. Namun yang paling dominan rematik disebabkan oleh makanan yang kita konsumsi, sebab jenis penyakit apapun pasti sumber utamanya selalu dari makanan yang kita konsumsi.

Maka dari itu hindarilah beberapa makanan di bawah ini agar kita bisa terhindar dari penyakit rematik.

1. Daging kambing.

Rasanya bagi kamu yang sedang menderita kolesterol, rematik, dan hipertensi mungkin sudah tahu apa penyebab terlalu sering mengonsumsi daging kambing. Daging kambing memang sangat nikmat, apalagi ketika diolah menjadi sate. Tapi daging kambing mengandung zat purin yang cukup tinggi di dalamnya. Jika kita terlalu sering mengonsumsinya maka bisa meningkatkan kadar purin dalam tubuh. Dengan kata lain bisa memicu terkenanya penyakit rematik yang diakibatkan oleh menumpuknya zat purin di dalam tubuh.

2. Jeroan.

Ini juga makanan yang banyak disukai orang. Dengan rasanya yang gurih membuat setiap orang yang memakannnya selalu ketagihan. Jeroan merupakan makanan yang diambil dari isi hewan, seperti usus, hati, ampela, otak, dll. Bagi kamu yang suka memakannya, sebaiknya kurangi saja pengonsumsiannya karena makanan ini bisa menyebabkan penyakit rematik.

3. Seafood.

Jenis makanan yang ketiga yakni seafood atau makanan laut. Hal ini perlu kamu waspadai karena kebanyakanseafood memiliki kandungan purin yang cukup tinggi. Sehingga kamu yang terlalu sering mengonsumsinya bisa memiliki risiko terkena rematik lebih tinggi. Contoh seafoodyang harus bisa dihindari adalan udang dan kepiting atau jenis ikan yang bertempurung.

4. Kafein.

Rematik disebabkan oleh kandungan asam urat yang terlalu berlebihan di dalam tubuh. Hal ini juga didasari dari kurangnya cairan dalam tubuh sehingga asam urat semakin meningkat. Nah, kafein juga bisa menguras nutrisi penting di dalam tubuh, yakni kandungan air dalam darah bisa berkurang. Jadi hubungan antara mengonsumsi kafein bisa bekaitan dengan penyakit rematik, maka dari itu kopi juga temasuk ke dalam makanan yang bisa memicu rematik.

5. Alkohol.

Mengonsumsi minuman atau makanan yang mengandung alkohol bisa menyebabkan kalsium tidak bisa masuk ke dalam tulang, sehingga dampaknya akan tulang akan mengalami kerapuhan. Jika kondisi tulang kamu seperti itu, maka rematik akan dengan mudahnya menyerang tulang kamu.

Nah, itulah 5 jenis makanan penyebab rematik yang seharusnya bisa kamu hindari ataupun kurangi pengonsumsiannya.