Dieng adalah sebuah desa di Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Desa Dieng berjarak sekira 9 km dari ibu kota kecamatan atau 26 km dari ibu kota Kabupaten Wonosobo. Dieng berada di dataran tinggi, maka dari itu Dieng sering disebut sebagai Negeri di Atas Awan.

Berikut ini adalah beberapa destinasi wisata yang ada di Dieng Wonosobo.

1. Gunung Prau Dieng Wonosobo.

Objek wisata Gunung Prau tentu tidak asing di telinga para pendaki Indonesia. Gunung Prau yang berada di dataran tinggi Dieng Wonosobo memiliki ketinggian sekitar 2565 meter di atas permukaan laut (MDPL). Gunung ini memliki beberapa jalur pendakian dengan rintangan yang berbeda-beda dalam melewatinya. Jalur pertama adalah jalur Dieng, jalur Patak Banteng, jalur Pranten, dan jalur Kendal. Sering sekali jalur yang menjadi rekomendasi dalam pendakian gunung Prau adalah jalur Dieng dan Patak Banteng yang berada di Dieng Wonosobo.

Ketika wisatawan maupun pendaki yang sudah mencapai ke puncak Gunung Prau akan diberikan pemandangan oleh alam berupa pemandangan berbagai macam gunung yang berdekatan dengan gunung Prau tersebut, yaitu Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro. Pemandangan sunrise dan sunset yang ada di Gunung Prau pun terkenal dengan golden sunrise. Pemandangan tersebut lebih indah dengan adanya samudera awan di sekitar Gunung Prau dan melintasi Gunung Sumbing dan Sindoro yang merupakan view dari puncak Prau.

2. Bukit Sikunir.

Selanjutnya destinasi wisata bukit Sikunir merupakan bukit yang berada di daerah Dieng tepatnya di dalam kompleks candi bukit Sikunir. Aksesnya cukup sulit untuk pejalan kaki yang hendak mejunu ke atas Bukit Sikunir tesebut. Parkiran yang berada di bawah pun membuat para wisatawan berjalan kaki ke atas sekitar beberapa ratus meter. Namun hal itu tidak membuat para wisatawan mengurungkan niat untuk tidak melanjutkan perjalanannya. Saat mengunjungi bukit Sikunir para wisatawan tidak perlu banyak mengeluarkan biaya untuk bisa masuk.

Ketika sudah mencapai puncak Bukit Sikunir, wisatawan akan disuguhi pemandangan sunriseyang langsung menghadap Gunung Prau. Sunrise di Bukit Sikunir memiliki golden sunrise yang tidak kalah menarik dengan golden sunrisedi Gunung Prau. Di daerah sekitar Sikunir terdapat berbagai macam kuliner khas lokal dan merchandise yang dibuat dari berbagai UKM dengan harga terjangkau dan kualitas bagus.

3. Kawah Sikidang.

Kawah Sikidang merupakan salah satu destinasi wisata di Dieng. Kawah ini merupakan kawah yang masih aktif dan terbesar di Dieng. Kawah ini memang dikatakan kawah yang aktif, tetapi kawah juga aman untuk dikunjungi. Meski begitu wisatawan juga harus berhati-hati ketika berkunjung ke tempat ini. Tempat ini berada di daerah yang cukup datar dibandingkan dengan tempat wisata lain yang ada di Dieng, sehingga dapat memberikan akses yang mudah untuk wisatawan dan kendaraan mencapai tempat ini.

Kawah Sikidang merupakan kawah yang dapat mengeluarkan asap dengan bau yang menyengat. Wisatawan direkomendasikan membawa masker dari rumah atau dapat membeli masker di sana. Yang tidak kalah penting lagi, Kawah Sikidang memiliki harga tiket masuk yang bersahabat dengan kantong. Namun kamu perlu merogoh kocek lagi jika ingin mencoba berbagai wahana yang ada di Kawah Sikidang Dieng ini.

4. Telaga Warna.

Telaga Warna yang indah dan alami dan menjadi sebuah ikon bagi Kabupaten Wonosobo. Harmoni alam yang masih alami berpadu dengan kesejukan atmosfer dataran tinggi membuat suasana di Telaga Warna Dieng nyaman dan betah untuk bersantai. Suasana mistis yang ditimbulkan oleh kabut putih, ditambah pohon-pohon rindang tinggi yang mengelilingi danau, memancarkan fibrasi ketenangan dan relaksasi. Bisa dipastikan merupakan sebuah kerugian jika kunjungan ke Dieng tidak dilengkapi dengan singgah ke danau ini.

Telaga ini diberi nama Telaga Warna karena fakta soal perubahan warna air danau yang berubah ubah, bisa hijau, kuning, ungu, atau bahkan warna pelangi. Secara ilmiah hal ini dijelaskan sebagai akibat dari kandungan sulfur yang tinggi pada air danau.

5. Air Terjun Sikarim.

Perjalanan wisata ke Air Terjun Sikarim bisa dilakukan dengan jalan kaki atau menggunakansepeda motor. Selain itu rute air terjun Sikarim juga sering digunakan sebagai jalur trekking sepedagunung. Biasanya setelah melihat matahari terbit di atas Bukit Sikunir, Telaga Cebong, dapat dilanjutkan ke CurugSikarim yang letaknya di bawah Desa Sembungan. Waktu tempuhnya sekitar 2 jamperjalanan untuk menuju ke lokasi Wisata Alam Curug Sikarim tersebut.

Dengan akses jalan yang mudah dijangkau menggunakan sepeda motor, kamu bisa melalui daerah Desa Sirangkel dari arah bawah di Kecamatan Garung. Selama perjalanan menuju air terjun Sikarim kamu akan diajak menikmati keindahan Danau Menjer serta perkebunan teh di sepanjang perjalanan menuju ke dataran tinggi Dieng. Perjalanan wisata hiking ke Curug Sikarim Wonosobo akan lebih nyaman dan aman bila didampingi oleh pemandu wisata lokal Dieng dengan divisi guide khusus trekkingSikarim dan Sikongkong.